Shadow Detective dan Akhir yang Membagongkan

  
maria-g-soemitro.com

Shadow Detective (Drama Korea)  dan Akhir yang Membagongkan


“ Hanya ada 3 polisi jujur di negara ini, yaitu: polisi tidur, patung polisi, dan Hoegeng", kata Presiden ke-4 Indonesia, Abdurrahman Wahid yang akrab dengan nama panggilan Gus Dur.

Guyonan tersebut nampaknya gak cuma berlaku di Indonesia ya? Paling tidak, sekembalinya dari Jepang,  anak kedua saya yang bilang: “Di Jepang juga sama mah.”

Bagaimana dengan belahan bumi lain? Film-film produksi Bollywood dan Hollywood berkisah hal yang sama, tak ketinggalan sineas Korea Selatan kerap membidik kehidupan para penegak hukum ini yang jauh dari kata “bersih”.

Salah satunya drama Korea Bad and Crazy, dan yang baru saya rampungkan drama Korea Shadow Detective berkisah tentang busuknya corps kepolisian. Bikin masyarakat awam mengelus dada dan merasa gak ikhlas bayar pajak untuk menggaji mereka. 

Terlebih saat membuka laman milik seorang teman blogger perempuan yang banyak memuat artikel bisnis, semakin gak ikhlas deh.

Baca juga:
Drama Korea: Eve, Balas Dendam yang Pahit

Taxi Driver, Saat Keadilan Tidak Berpihak

 
maria-g-soemitro.com

Lee Sung-Min sebagai Kim Taek-Rok

Setelah pensiun, aku tak akan lagi berlari
Apapun yang terjadi, aku akan berjalan
Kim Taek-Rok ingin segera melepas diri dari tugas kepolisian karena hampir sepanjang hidupnya telah dia berikan bagi negara.

Sebagai senior, Kim Taek-Rok tidak hanya berpengalaman, tapi juga cerdas. Sahabatnya, Bae Young-Doo yang telah menjadi kepala bagian, sangat bergantung pada nasihat-nasihatnya.

Namun yang paling membuat Kim Taek-Rok disegani, dia juga jujur. Di usia senja, pangkatnya hanya letnan. Kala teman-teman seangkatannya asyik mengumpulkan harta, dia hidup sederhana.

Berbagai penghargaan yang diterima Kim Taek Rok membuatnya bergeming. Ketika Seo Gwang-Su, temannya yang kini memegang jabatan kepala kepolisian Geumo sedang bersiap maju ke gelanggang pemilihan legislatif.

Kim Taek-Rok justru tinggal di gosiwon, tempat kost murah dan kumuh di Korea Selatan. Dia memilih menjauhkan diri dari kehidupan normal demi menjaga keselamatan istri dan anaknya. Walau untuk itu Kim Taek-Rok harus hidup sendirian menahan penderitaan akibat demensia dan gangguan panik.
 

maria-g-soemitro.com

Jin Goo  sebagai Kook Jin-Han     

Kook Jin-Han,  diperkenalkan sebagai kepala staf investigasi yang dimutasi ke kepolisian Geumo, karena berani melawan pimpinannya.

Yang tidak diketahui, saat masih menjadi taruna kepolisian, Kook Jin-Han sangat memuja Kim Taek-Rok dan ingin mengikuti jejaknya. Namun di tengah jalan, dia berbelok, menjauh dari jalan lurus dan tenggelam dalam mabuk harta dan kuasa.

Kook Jin-Han menjadi kaki tangan Direktur Jang, pemilik Jang Group dan mendapat imbalan besar dari perbuatan jahatnya.

 

maria-g-soemitro.com

Kyung Soo-Jin sebagai  Lee Sung-An

Aku mempercayai Detektif Kim
Apapun situasi yang dihadapi
Detektif Kim tetap sama
Kata Lee Sung An tegas ketika mendapat tekanan dari pimpinannya, Kook Jin-Han, untuk memberi tahu keberadaan Detektif Kim Taek-Rok.

Bersama Son Kyung-Chan, anggota kepolisian yang baru diangkat, Lee Sung An berani mbalelo untuk menolong Detektif Kim Taek-Rok yang tengah dituduh sebagai pembunuh teman-temannya.

Perjuangan keduanya berbuah manis, terlebih Son Kyung-Chan berani memasang kamera di rumah Kook Jin-Han, yang ternyata pelaku kejahatan yang tengah mereka cari.

 

maria-g-soemitro.com

Sinopsis Drama Korea Shadow Detective

Kim Taek-Rok merasa terpukul. Di kala hendak menjejak masa pensiun, salah seorang dari tiga sahabatnya dari masa silam, meninggal dunia. Dia adalah  Woo Hyun-Seok yang dicurigai menerima dana gelap dari bisnis narkoba.

Sialnya, justru Kim Taek-Rok yang dituduh membunuh. Banyak bukti mengarah padanya. Malam sebelum kematian Woo Hyun-Seok, keduanya memang bertemu untuk minum di Kedai Mokro. Woo Hyun-Seok berjanji akan mengatakan “segalanya”. Hal yang ternyata berakhir misteri.

Kala Kim Taek-Rok kebingungan, muncul telepon dari nomor yang tak dikenal. Penelepon memperkenalkan diri sebagai “teman”. Si “teman” mengancam memenjarakan  Kim Taek-Rok, kecuali detektif polisi itu mau menyingkap beberapa kasus salah tangkap. 

Salah satu yang harus ditangani Kim Taek-Rok adalah kasus narkoba. Kasus ini bak gurita, membelit banyak sosok, diantaranya Kepala Kepolisian Geumo, Seo Gwang-Su, sahabat Kim Taek-Rok saat mereka masih muda.

Sebelum Kim Taek-Rok membongkar kasus dan menyingkap rahasia kematian Woo Hyun-Seok, sahabat Kim Taek-Rok berikutnya, yaitu Bae Young-Doo, tewas dicekik tali pendaki gunung.

Anehnya, Kim Taek-Rok kembali menjadi tersangka. Banyak bukti mengarah padanya. Namun bukan Kim Taek-Rok, sang polisi veteran yang banyak memperoleh penghargaan karena kecerdasannya, jika menyerah begitu saja. Berpuluh tahun di kepolisian membuat Kim Taek-Rok memiliki sejumlah narasumber dan ahli yang membantunya mendapatkan data.

Kim Taek-Rok juga sangat terbantu dengan keberadaan anak buahnya: Lee Sung-A dan  Son Kyung-Chan. Keduanya tidak mempercayai Kim Taek-Rok  melakukan pembunuhan, dan bergerak mencari bukti untuk membersihkan nama Kim Taek-Rok.

Kasus yang membelit Kim Taek-Rok tiba-tiba mengendur ketika Kepala Kepolisian Geumo, Seo Gwang-Su melarikan diri. 

Ternyata biang keroknya adalah perebutan hak pengembangan kota. Seo Gwang-Su menjanjikan hak tersebut pada teman-temannya: Kalangan pengusaha yang akan mendukungnya melaju ke ajang pemilu.

Di lain pihak, ada Presdir Jang dari Jang's Group yang juga menginginkan hak pengembangan kota. Untuk memuluskan langkahnya, Jang menyuruh Kook Jin-Han, Kepala Staf Investigasi Geumo yang baru diangkat, untuk melenyapkan Kim Taek-Rok, Seo Gwang-Su, dan Woo Hyun-Seok. 

Kook Jin-Han tak tega membunuh Kim Taek-Rok. Semasa masih muda, Kook Jin Han pernah mengidolakan Kim Taek-Rok sebagai detektif polisi yang jujur, cerdas dan berprestasi.

  

maria-g-soemitro.com


Review Drama Korea Shadow Detective
Jujur, saya menonton drama Korea “Shadow Detective” karena tertarik pada akting pemeran utamanya, Lee Sung-Min yang berperan sebagai anggota kepolisian gaek, Kim Taek-Rok.

Dalam drama Korea “Reborn Rich”, Lee Sung-Min berakting cemerlang sebagai Jin Yang-Cheol, konglomerat pemilik Soonyang Group. Dalam drama yang mengambil kisah chaebol Samsung tersebut,  Lee Sung-Min sukses memberi nyawa pada keseluruhan episode.

Demikian pula dengan drama Korea “Shadow Detective”. Penonton seolah bertemu dengan seorang detektif polisi yang di usia senja harus tinggal di pemukiman kumuh. Dia juga masih harus bekerja dengan menggunakan fisik, seperti berlari dan berkelahi. 

Namun bukan berarti penonton menjadi kasihan. Justru kagum, karena dengan kemampuannya bisa mendeteksi setiap aksi criminal. Sayang hatinya terlalu baik, sehingga sempat tertipu musuh dalam selimut.

Permainan mimik wajah menjadi kekuatan Lee Sung-Min. Ditunjang sinematografi, pemilihan kostum dan jumlah episode yang hanya 8, membuat saya tak segan memberi nilai 8/10 pada drama Korea “Shadow Detective”.

Kok gak sembilan? Karena banyak yang bolong dalam rangkaian kisahnya. Seperti video kematian Woo Hyun-Seok yang tiba-tiba terdapat dalam ponsel yang dititipkan pada pemilik Kedai Mokro. Bagaimana mungkin ada orang mati jalan-jalan untuk menitipkan ponselnya? 

Walaupun dunia sudah memasuki era industry 5.0,  rasanya belum ada teknologi semacam itu. 

Baca juga:
Reborn Rich, Pembalasan Cucu Bungsu Sang Chaebol

Bad and Crazy, Tentang Kepribadian Ganda yang Ratingnya Jeblok

Profile

    Drama: Shadow Detective
    Revised romanization: Hyungsarok
    Hangul: 형사록
    Director: Han Dong-Hwa
    Writer: Im Chang-Se
    Network: Disney+
    Episodes: 8
    Release Date: October 26 - November 16, 2022
    Runtime:
    Language: Korean
    Country: South Korea

14 comments

  1. hahaha, itu ponselnya ditemukan seseorang kali Ambu, terus ditaruh di kedai Mokro :D
    Btw menarik juga nih, apalagi baca review Ambu, sejujurnya saya suka banget nontonin hal-hal berbau detektif, bikin nonton jadi nggak ngantuk karena jadi ikut mikir misteri di dramanya :D

    ReplyDelete
  2. wahh belum nonton akting jin goo di drama satu ini. masuk list maraton berikutnya sih shadow detective ini.

    memang yaa intitusi yang bobrok oknumnya itu gak di reallife gak di fiktif selalu bikin emosi jiwa hehe

    ReplyDelete
  3. Saya sangat suka ganre detektif dan misteri ini, Mbak. Jadi seru sekali mengikuti kisah Kim Taek-Rok yang alih-alih ingin menikmati masa pensiun dengan nyaman, malah harus bersibaku kembali menyelidiki kasus-kasus yang sebenarnya tidak perlu dilakukan, namun ndilala menyeretnya jadi tertuduh.
    Bagus ini, karena episodenya hanya 8. Jadi dijamin tidak berbelit-belit alur ceritanya.

    ReplyDelete
  4. Ceritanya menarik mbak jadi penasaran mau nonton. Jadi berkhayal Kim Taek - Rok versi Indonesia kira-kira siapa ya? Ada banyak juga pensiunan polisi yang ditawarkan jabatan saat pensiun tapi memilih menepi demi keluarga.

    ReplyDelete
  5. Ternyata Ambu nonton Shadow Detective di Disney ya..
    Akting dari aktor senior memang gak perlu diragukan lagi ya, Ambu..
    Aku juga suka kalau Pak Lee Sung-Min dapet akting yang menantang. Sebenernya range aktingnya uda banyak banget sih.. Keknya hampir semua drakor beken ada blio, hehhe...

    ReplyDelete
  6. Sepertinya pemainnya banyak yang berumur ya Ambu, melihat dari kolase fotonya.
    Terbilang seru kalau urusannnya detektifan begitu, walau endingnya aneh ya bagi Ambu? Penasaran

    ReplyDelete
  7. Shadwo Detective menyajikan sudut pandang yang berbeda dari film detektif biasanya nih. Bisa jadi agenda nih

    ReplyDelete
  8. Shadow Detective dari judulnya sudah menarik dan terdengar seperti judul dari sebuah karya fiksi detektif atau misteri... Jadi pengen lihat full nya meskipun endingnya aneh ya...

    ReplyDelete
  9. Aku kemarin sudah masukin drama ini ke list tontonan
    Tapi belum sempat nontonnya
    Nanti malam mau nonton
    Karena aku juga suka cerita tentang kepolisian

    ReplyDelete
  10. Ibarat kehidupan seorang kita tidak ada yang tahu ya. Baca sinopsis dari Ambu sy jadi mikir, bahkan bermimpi semoga dimasa pensiun saya tidak pernah terjerat kasus yang berujung misteri. Seenggaknya bisa fokus untuk bekal mati kelak.

    ReplyDelete
  11. Bentar bentar, Hoegeng itu apa ya Ambu?

    Ah aku juka suka banget sama Lee Sung Min. Sekarang lagi nonton drama hakim yang dia juga pemerannya. Bakal nonton Shadow detective juga nih aku habis ini.

    ReplyDelete
  12. Apakah dunia kepolisian ceritanya mirip2 sperti di atas?
    Klo dari cerita yg terjadi di 3 negara termasuk Indonesia sepertinya memang yang dikatakan Gus Dur benar2 mewakili ya mbak
    Penasaran lagi, apakah di negara2 lain, hal ini jga punya cerita yang 11 12 ya?

    ReplyDelete
  13. Wah, genre kesukaanku ni ambu. Langsung otw nyari drama Korea “Shadow Detective” ini buat ditonton. Apalagi Ambu berani kasih rate 8, berarti cukup rekomen kan.

    ReplyDelete
  14. Noted mba. Aku juga suka nonton drakor,tapi belum pernah nonton drakor genre detektif/misteri,
    Shadow Detective bisa jadi pilihan drakor genre detektif pertama yg kutonton nanti

    ReplyDelete