Once We Get Married, Kisah Kawin Kontrak Sang Cinderella

     
drama China review

Once We Get Married, Kisah Kawin Kontrak Sang Cinderella 

Mau kawin kontrak?

Hihihi serem ya? Maklum di Indonesia, gak sekadar interprestasi, faktanya kawin kontrak tuh negative. Banyak dilakukan di Kawasan Puncak Jabar sebagai selubung prostitusi.

Beda halnya dalam drama. Kawin kontrak tuh romantis banget. Saling marah, saling bermusuhan bak Tom and Jerry, namun kemudian saling jatuh cinta.

Pertama kali saya membaca tentang kawin kontrak ini dari karya komikus perempuan, Wied Senja. Setelah kerap menonton drama korea, ternyata banyak banget!

Sebutlah Full House, drama Korea yang dibintangi Rain dan Song Hye Kyo serta disukai sejuta umat, juga Marriage Not Dating, My Husband Oh Jak Doo dan masih banyak lagi.

Alasan melakukan kawin kontrak pun beragam dan sering terasa konyol. Masa sih untuk tinggal serumah harus kawin kontrak? 

Aktris Uee dalam drama Korea” My Contracted Husband, Mr. Oh” melakukan kawin kontrak karena takut sendirian di rumah….. 😀 .... 😀 Selanjutnya dalam drama korea "Marriage Contract", Uee kawin kontrak demi bisa menjalani transplantasi hati dan mendapat sejumlah uang.

Drama China juga gak kalah rame menggunakan topik kawin kontrak. Tujuannya  agar bisa menyajikan adegan-adegan greget nan menggemaskan. Yang terbaru saya tulis adalah drama Cina “Unforgettable Love”, dan kali ini drama Cina “ Once We Get Married” yang diadaptasi dari web novel “Contract Wife Runs Away from the CEO” (闪婚总裁契约妻) by Nian Hua Fu Liu (拈花拂柳).

Mana yang lebih mengundang gemesh? 

Drama Cina “Unforgettable Love”, atau drama Cina “ Once We Get Married”?

Yuk, kita bahas!

Baca juga:

My Husband Oh Jak Doo, Dari Gayageum Turun ke Hati

Marriage Not Dating; Ribetnya Pernikahan

Boss & Me; Ribetnya Pacaran dengan Cinderella

   

drama China

Wang Yu Wen sebagai Gu Xi Xi

Gadis lugu, cantik dan ceria. Gu Xi Xi  lulusan universitas lokal yang bercita-cita menjadi designer pakaian terkemuka, dengan brand dan butik atas namanya.

Untuk menggapai cita-cita, bersama Lin Xiao Ya, sahabatnya, Gu Xi Xi memulai dengan toko online yang memberi layanan jastip. Betapa gembiranya mereka ketika suatu kali mendapat pesanan busana karya Alex: Marry Me.

Alex, perancang internasional yang hanya memproduksi 2 baju per tahun, gak heran harga rancangannya sangat mahal.

Tergiur komisi yang bakal didapat, Gu Xi Xi menyanggupi. Dia tak menduga, pesanan ini akan mengubah jalan hidupnya.

  

drama China

Wang Zi Qi sebagai Yin Si Chen

Anak tunggal pemilik Yin Grup. Sebagai putra mahkota Yin Grup, Yin Si Chen enggan berpangku tangan, dia membangun perusahaannya sendiri: Why Mall.

Yin Si Chen yang dididik keras dan pantang kalah berencana bekerja sama dengan Alex, perancang busana kelas dunia. 

Keputusan yang membuatnya berkenalan dengan seorang Cinderella, bernama Gu Xi Xi, gadis cantik dan pekerja keras yang memikat hatinya.

  

drama China

Ian Yi sebagai Mo Zi Xin

Kakak kelas Gu Xi Xi semasa SMP. Mo Zi Xin sangat terkesan pada kebaikan hati Gu Xi Xi kecil dan diam-diam mencintainya.

Kesempatan datang saat keduanya telah sama-sama dewasa, dan sama-sama menyukai komik Nianxi. Atau lebih tepatnya Gu Xi Xi lah yang menyukai komik Nanxi, sedangkan Mo Zi Xin adalah pengarangnya.

Tidak hanya pengarang komik Nainxi, Mo Zi Xin juga seorang CEO perusahaan ternama.

drama China


Zhong Li Li sebagai Ran Xi Wei

Berteman sejak masih kecil, diam-diam Ran Xi Wei sangat mencintai Yin Si Chen dan berharap dinikahi Yin Si Chen.

Ketika pulang ke Tiongkok, betapa terkejutnya Xi Wei  mendapati Yin Si Chen menikah dengan Gu Xi Xi, perempuan yang dianggapnya gak selevel dengan keluarga besar mereka.

   

drama China review

Sinopsis  Once We Get Married Chinese Drama (2021)

Bagaimana aku tidak kurus, suamiku Yin Si Chen begitu tampan

Wajahnya bak model patung terbaik tingkat master

Dia pemilik Whymall yang mendapat dukungan penuh dari Yin Group

Di pagi hari dia akan membangunkanku dengan ciuman mesra

Lalu dia akan menggendongku ke ruang makan

Sebelum berangkat kerja dia akan menciumku berulang kali

Hingga supir kantor mendesaknya untuk berangkat

Setiap malam kami berpelukan mesra

Tentu saja, pernikahan romantis yang diceritakan Gu Xi Xi hanya halusinasi belaka. Dilakukan Gu Xi Xi agar mantan pacar yang pernah menyelingkuhinya, kapok dan menjauh. 

Gu Xi Xi tidak menyadari bahwa mantan pacarnya mempunyai niat buruk. Si mantan pacar mendapat hasutan dari Ran Xi Wei, teman masa kecil Yin Si Chen, suami Gu Xi Xi, untuk menjebak dan memerasnya.

Ran Xi Wei diam diam mencintai Yin Si Chen, dan terobsesi pada CEO Why Mall dan putra mahkota Yin Grup ini. Betapa kecewanya dia ketika tiba-tiba Yin Si Chen menikah dengan Gu Xi Xi, yang menurut Ran Xi Wei tidak selevel dengan keluarga mereka.

Ran Xi Wei menduga pernikahan mereka tidak wajar. Ada rahasia yang ditutupi.

Firasat Ran Xi Wei sangat jitu. Yin Si Chen dan Gu Xi Xi melakukan kawin kontrak untuk jangka waktu 3 bulan. Dilakukan untuk mempermulus kontrak kerja dengan Alex, seorang perancang busana ternama.

Agar tidak dicurigai, mereka melakukan pesta pernikahan sungguhan. Gu Xi Xi juga tidur sekamar dengan Yin Si Chen. Namun tidak setempat tidur, Gu Xi Xi tidur di sofa baca.

Keberadaan Gu Xi Xi berdampak positif bagi Yin Si Chen. Kebiasaan Gu Xi Xi bersuara saat membaca, ternyata mampu menyembuhkan insomnia yang diderita Yin Si Chen.

Pemahaman Yin Si Chen terhadap Gu Xi Xi berubah. Gadis yang penuh semangat ini sangat positif. Dia mampu menaklukan nenek Yin Si Chen, serta ibu kandung Yin Si Chen yang dikenal keras hati.

Gu Xi Xi tidak materialistis seperti dugaan Yin Si Chen. Uang yang diperolehnya digunakan untuk mendukung ibunya yang selalu diselingkuhi dan ditindas ayah Gu Xi Xi.

Gu Xi Xi pun sangat setia. Pendekatan habis-habisan yang dilakukan CEO Mo Zi Xin, mantan teman SMP yang diam-diam mencintai  Gu Xi Xi. tidak membuatnya goyah.  Gu Xi Xi hanya mencintai Yin Si Chen, demikian pula sebaliknya.

   

drama China review

Review Once We Get Married Chinese Drama (2021)

Drama receh, malah receh banget! Tapi menghibur banget …. :D

Drama Cina “Once We Get Married” mengingatkan saya pada drama “Fated to Love You” yang juga berkisah tentang kawin kontrak. Sang Cinderella pun sama-sama didukung nenek sang CEO.

Selain itu ada sentuhan drama China “Boss and Me”, tentang kesalah pahaman yang berubah menjadi cinta. Serta sang Cinderella berlatar belakang “sangat biasa” namun mempunyai cita-cita yang mengangkat harga dirinya.

Drama China rupanya concern pada perjuangan perempuan untuk mandiri. Dong Shan Cai dalam drama China “Meteor Garden” tidak lagi dikisahkan sebagai perempuan menye-menye, tapi perempuan tangguh yang berhasil memenangi kompetisi memasak.

Karena itu penonton “Once We Get Married”  silakan kecewa jika  berharap drama akan ditutup dengan berita kehamilan Gu Xi Xi.  Gadis ini dikisahkan tangguh hingga akhir episode.

Sekaligus membosankan! 24 episode terlalu banyak, cukup 20 episode saja.

Itupun penonton harus tutup mata dengan banyaknya lubang. Seperti kisah Yin Si Chen yang berangkat ke pesta topeng untuk bertemu Gu Xi Xi. Ulah sahabat Yin Si Chen membuatnya mengira perempuan yang ditemuinya adalah Ran Xi Wei.

Agar terlepas dari jeratan Ran Xi Wei, Yin Si Chen mengucapkan kata kasar dan bilang tidak menyukainya. Ternyata perempuan di balik topeng adalah Gu Xi Xi, bukan Ran Xi Wei. Sakit hati dong Gu Xi Xi mendengarnya.

Tapi……kan, Yin Si Chen ke pesta untuk bertemu Gu Xi Xi. Walau salah orang, harusnya Yin Si Chen mencari istri kontraknya, agar kesalah pahaman tidak berlarut-larut.

Begitulah drama China bergenre romantis. Hal-hal yang disukai penonton dikumpulkan dulu, baru dibreak-down adegan-adegannya. Gak heran pada bolong deh.

Drama “Once We Get Married”   juga gak punya lagu manis seperti drama “Unforgettable Love”. Serta gak ada Xiao Bao, balita chubby menggemaskan dalam drama tersebut.

Drama ini sangat bertumpu pada kekuatan acting pemeran utamanya. Wang Yu Wen sebagai Gu Xi Xi yang telah malang melintang di layar kaca sejak usia 11 tahun.

Juga actor pria Wang Zi Qi sebagai Yin Si Chen walau karir aktingnya tak selama Wang Yu Wen, tapi doi punya pengalaman lumayan.

Namun secara keseluruhan, drama Cina “Once We Get Married” sangat menghibur.  Recommended banget jika butuh hiburan yang segar, manis bak candy dan tak harus mengernyitkan dahi saat menontonnya. 

Swear 😉😉

Baca juga:

Fated To Love You, Akibat One Night Stand

Unforgettable Love; Panah Cupid Mr. He, Sang CEO

Love Designer, Kisah si Cantik dan si  Cowok Alfa



Profile Drama: Once We Get Married

Native Title: 只是结婚的关系

Also Known As: Just Married Relationship , Zhi Shi Jie Hun De Guan Xi , 只是結婚的關係

Director: Li Yao Bo

Country: China

Episodes: 24

Aired: Oct 8, 2021 - Nov 5, 2021

Aired On: Friday, Saturday

Original Network: Tencent Video

Duration: 45 min.

Genres: Comedy, Romance, Drama


12 comments

  1. aku nonton ini tapi sekilas sekilas di tiktok, ternyata bagus juga
    bikin baper yang nonton ini
    kalau ada waktu senggang, bolehlah nanti aku tonton full jalan ceritanya

    ReplyDelete
  2. Kalo baca sinopsisnya, kawin kontrak versi dracin tentu nggak kalah seru dengan drakor. Siap² ngakak berat nih aku.

    ReplyDelete
  3. Mpo suka nih drama tapi lucu ya alasan mau kawin kontrak . Ya sudahlah yang penting serunya nonton ketika rasa cinta tumbuh

    ReplyDelete
  4. Jumlah episode nya yang gak panjang, apalagi ini ada komedinya juga, bisa melepaskan penat sambil ceria ya Ambu. Apalagi ide ceritanya pasti menarik perhatian, soal kawin kontrak, apakah endingnya bahagia? Hehe

    ReplyDelete
  5. Saya tuh kalau abis nonton drakor, terus pindah ke DraChin, ampun deh agak kagok dengar bahasanya hahaha.

    Bahkan namanya juga agak gimana gitu, karena beda ya :D

    Tapi memang drama China nggak kalah bagusnya ya, meski saya jarang nonton sih, saya biasanya nonton filmnya, dan film dramanya banyak yang bagus :)

    ReplyDelete
  6. Dibanding drakor, drachin lebih sering mengangkat tema kawin kontrak. emang sih cerita kayak gini tuh timeless ya ambu, cuma buat yg udah sering nonton, pasti bosan. makanya butuh penyegaran, kayak membawa sesuatu yang beda, seperti unforgettable love. makanya saya lebih pilih unforgettable love ketimbang once we get married.

    ReplyDelete
  7. Tema kawin kontrak tuh memang biasanya ceritanya banyak funnya ya Mbak. Awal-awal saling sebel tapi akhirnya saling membutuhkan terus jatuh cinta deh hahahaha. Bikin kita yang nonton suka gemes sambil ketawa-ketawa nyengir. Ntar ngintip ah drama yang ini.

    ReplyDelete
  8. Drama kawin kontrak emang bikin greget. Apalagi kalau nanti mereka jadi jatuh cinta beneran kyaaa.. Gemesin haha!

    ReplyDelete
  9. Wah aku belum pernah nonton dracin sama sekali nih. Udah mirip drakor lah ya kualitasnya. Kayanya dracin terakhir yang aku tonton soal vampir hahahaha, era 90an banget!

    ReplyDelete
  10. Kenapa ya tema seperti ini sering dibuat cerita dracin atau drakor, apa memang banyak dilakukan di sana secara real? Dan ujung-ujungnya beneran jatuh cinta. So far aku sangat menikmati sinopsis kak Maria, untuk nonton langsung, hmmm kita lihat nanti..

    ReplyDelete
  11. Wah jd kalau pengen hiburan drama inilah jawabannya gak mikir2 cukup dinikmati aja ya bun?
    Soalnya temanya pun simple ya soal Cinderella ketemu pangeran, walau awalnya pura2, tresno jalaran ora ono sing liyo hhehehe

    ReplyDelete
  12. Salah satu tantangan bikin film /drama yang temanya pasaran itu mau nggak mau bakal dibanding-bandingkan dengan film sejenis.

    Kalau 3 episode awal nendang n mengesankan, biasanya lanjut nonton sampai tamat. Kalau kayaknya biasa aja, suka males gitu, hihi... mungkin karena udah tua akunya.

    ReplyDelete