Tips Buka Franchise Ayam Goreng dari Return Reksadana Saham

  
maria-g-soemitro.com
sumber: pexels

Tips Buka Franchise Ayam Goreng dari Return Reksadana Saham

Bisnis kuliner menjadi salah satu bisnis yang banyak peminat dan selalu meningkat permintaannya di masyarakat. Salah satunya yakni bisnis makanan cepat saji seperti fried chicken atau ayam goreng. Anda sekarang sudah bisa membuka usaha kuliner ini dengan imbal hasil Reksadana Saham.

Membuka bisnis franchise ayam goreng cepat saji bisa berpotensi meraup untung lebih jika dikelola dengan baik dan benar. Maka dari itu, Anda bisa membaca artikel ini sampai tuntas untuk mengetahui beberapa tips sukses membuka bisnis franchise ayam goreng.

Baca juga

Kail Harapan untuk Pak Budi Sudarno, Penjual Bakso Keliling

5 Tips Investasi Rumah yang Menguntungkan

Tips Buka Bisnis Franchise Ayam Goreng dengan Reksadana Saham!

Seperti yang Anda tahu bahwa bisnis kuliner ayam goreng memang memiliki pasar yang luas. Namun, ini artinya juga banyak kompetitor yang harus Anda hadapi.

Oleh karena itu, Anda wajib mengetahui tips berbisnis franchise ayam goreng yang tepat. Simak pembahasan di bawah ini!

Persiapkan Modal Usaha

Hal pertama yang wajib Anda persiapkan adalah modal atau anggaran untuk membuka bisnis. Sebagaimana halnya memulai bisnis baru lainnya, modal menjadi hal utama yang wajib dimiliki agar dapat menjalankan bisnis dengan lancar.

Untuk kemajuan bisnis franchise ayam goreng, modal usaha bisa didapat dengan berbagai cara. Seperti meminjam modal usaha baru, mencari mitra atau investor, dan menggunakan return dari investasi Reksadana.

Selanjutnya, jika Anda sudah memiliki modal, maka buatlah perincian biaya operasional. Tujuannya agar perhitungan membuka usaha tidak meleset dan modal usaha bisa dikelola secara optimal.

Buat Konsep Usaha

Membuat konsep usaha secara tepat dan optimal dapat memberikan kesempatan untuk bisnis franchise ayam goreng Anda memiliki omset meningkat. Sejatinya, jika Anda membuka bisnis franchise, konsep dan analisis usaha sudah diperhitungkan oleh kantor pusat.

Namun, tidak ada salahnya jika Anda ingin menambahkan konsep usaha sendiri. Misalnya, Anda menambahkan menu lezat lainnya di luar menu dasar fried chicken. Tentunya, dengan riset pasar tentang keinginan pasar/konsumen terlebih dahulu.

Selain itu, Anda dapat membuat formulasi menu yang menarik. Lakukan trial, koreksi rasa, riset resep, dan sebagainya. Tidak lupa juga untuk membangun konsep usaha yang niche agar mudah diingat oleh konsumen.

Wajib Riset Pasar

Tips ketiga, Anda wajib melakukan riset pasar agar bisnis franchise ayam goreng tidak meleset dan mendapat omset optimal. Riset pasar ini terdiri dari menentukan harga menu, menentukan menu apa saja yang akan dijual, dan target konsumen yang dituju.

Misalnya, target pasar Anda adalah mahasiswa dan/atau ibu-ibu yang membeli bekal lauk untuk anak sekolah. Maka, Anda bisa tentukan harga yang terjangkau dan menu sederhana seperti menu paket hemat.

maria-g-soemitro.com
sumber: pexels

Survei Supplier Ayam

Walaupun bisa mendapatkan bahan baku ayam dengan mudah dari supplier franchise ayam goreng. Namun, tetap saja Anda harus selektif memilih supplier bahan baku ayam. Anda wajib mempertimbangkan beberapa hal ketika memilih bahan baku.

Misalnya, harga bahan baku, kualitas ayam potong yang dipilih, serta anggaran transportasi pengiriman bahan baku. Anda harus menghitung semua itu karena aspek-aspek tersebut yang menentukan harga jual nantinya.

Lakukan Promosi Usaha

Selanjutnya, Anda dapat membuat strategi pemasaran seperti promosi bisnis franchise yang Anda geluti. Karena salah satu kunci sukses untuk meningkatkan penjualan adalah dengan melakukan strategi promosi usaha yang tepat.

Anda dapat melakukan promosi usaha ayam goreng dengan cara online, seperti mendaftarkan layanan delivery order. Selain itu, Anda bisa gunakan media sosial untuk branding bisnis Anda.

Atau, sebagai promosi dan pengenalan bisnis franchise ayam goreng, Anda bisa mengadakan giveaway untuk setiap ulasan menarik pada bisnis Anda. Berbagai cara untuk promosi usaha yang tepat tentu bisa mendatangkan konsumen lebih banyak.

Review dan Evaluasi

Hal terakhir yang tidak boleh luput dari perhatian Anda adalah review dan evaluasi bisnis yang Anda jalani. Tujuannya, agar Anda dapat terus meningkatkan kualitas, kinerja, dan pelayanan terhadap konsumen. Caranya, Anda bisa meminta beberapa testimoni dari konsumen.

Selain itu, Anda bisa melakukan pembukuan bisnis untuk melihat perkembangan cash flow bisnis yang Anda jalani. Tahapan ini sangat penting apabila Anda ingin terus meningkatkan kualitas dan omset penjualan.

Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa dengan menjalankan tips-tips yang tepat dan optimal, Anda bisa membuka bisnis franchise ayam goreng yang sukses. Tidak hanya tips jitu yang harus dilakukan, tetapi juga modal operasional yang cukup dan bisa untuk diandalkan.

Salah satu cara mendapatkan modal adalah dengan menggunakan imbal hasil dari investasi Reksadana. Anda dapat memilih produk investasi terbaik untuk dapat imbal hasil yang optimal. Salah satu produk yang bisa Anda andalkan adalah Reksadana dari perbankan prioritas DBS Treasures.

Produk Reksadana Saham adalah salah satu instrumen investasi yang memiliki keuntungan bagi Anda. Imbal hasil yang didapatkan tidak hanya dapat dimanfaatkan untuk membuka bisnis kuliner yang berpotensi menguntungkan.

Beberapa keunggulan produk Reksadana DBS Treasures adalah investasi dikelola oleh Manajer Investasi profesional, sehingga kinerjanya optimal. 

Lalu, proses diversifikasi yang bisa meminimalisasi risiko investasi. Dan terakhir, Anda sebagai investor akan diberikan wawasan luas tentang berinvestasi yang tujuannya memandu Anda untuk mendapatkan potensi keuntungan dan peluang optimal.

Anda akan didukung analisis pasar terkurasi dari tim ahli finansial yang mengomunikasikannya. Dapatkan peluang terkini yang sudah disesuaikan dengan profil risiko dan kebutuhan portofolio Anda, dimotori Artificial Intelligence/Machine Learning (AI-ML). Insight tersebut dilengkapi solusi terkurasi terkait investasi (Grow) dan asuransi (Protect), sehingga Anda dapat cepat dan yakin berinvestasi melalui media sesuai preferensi.

Beragam aktivitas, termasuk jual, beli, switching, hingga proses registrasi SID, bisa Anda lakukan dengan praktis melalui Aplikasi digibank by DBS.

Itulah pembahasan tentang tips membuka bisnis franchise ayam goreng dengan imbal hasil Reksadana Saham. Kuncinya hanya satu, Anda perlu memilih produk investasi Reksadana yang tepat agar potensi keuntungan yang didapat lebih optimal. Pilih produk Reksadana dari DBS Treasures! Cara berinvestasi dan informasi lengkap lainnya, klik di sini!

Baca juga:

5 Peluang Usaha untuk Ibu Rumah Tangga di Era Digital

Mulai Bisnis dari Nol, Pesan Untuk Generasi Alpha dan Gen Z


13 comments

  1. Di Medan, jual ayam goreng crispy sekarang udah sekalian sama jual bakso tepung goreng, dan tahu tepung...
    Kalau jual ayam goreng doang suka ngga kepilih, kecuali cuma dia doang yang jualan di tempat itu.
    Jadi emang harus kreatif ya, Ambu...
    Apalagi diawali pake modal yang khususnya minjem, harus putar otak gimana bayarnya ngga macet

    ReplyDelete
  2. Usaha ayam goreng ini dari tahun ke tahun saya perhatikan terus berkembang. Nama-nama brand baru pun bermunculan. Tapi memang poinnya itu, mencari sesuatu atau menu yang berbeda yang membuat orang tertarik dan penasaran. Pastinya memang harus survai pasar. Dan bagusnya sekarang soal permodalan sudah dimudahkan ya, Mbak.

    ReplyDelete
  3. Memang kalau pintar kelola keuangan bisa dengan menggunakan imbal hasil dari investasi Reksadana. Pilihan yang cerdas!

    ReplyDelete
  4. Konsep usaha ini nih yang mungkin bisa terlewatkan ya, karena kalau konsepnya tidak ikut jadi bahan pertimbangan bisa bikin galau ketika akan memulai usaha

    ReplyDelete
  5. Kayaknya ini bisa untuk di praktekkan buat pemula seperti saya... Yang paling penting kalo disini kayaknya riset pasar.. soalnya disini rata-rata orangnya bosenan

    ReplyDelete
  6. Usaha franchise ayam goreng sepertinya memang jadi salah satu bisnis yang menjanjikan. Masyarakat Indonesia banyak yang suka ayam goreng. Pasarnya sepertinya akan ada terus

    ReplyDelete
  7. Aku juga nih mulai tertarik sama reksadana ,, mudah banget y ternyata utk invest apalagi untuk Reksadana DBS Treasures adalah investasi dikelola oleh Manajer Investasi profesional, yg kinerjanya optimal, hasilny dimanfaatkn utk bisnis

    ReplyDelete
  8. Usaha kuliner ayam goreng sepertinya memang tidak akan ada matinya. Anak anak suka bangysama ayam goreng
    Itu udah jadi konsumen sepanjang masa...
    Tinggal manajemen dan permodalan, terus semangat dan doa, insyaallah usahanya lancar ya Mbu...

    ReplyDelete
  9. Ayam goreng emang nggak ada matinya ya, selalu disukai dari anak hingga dewasa. Jadi nggak heran juga kalau banyak banget gerai penjual ayam goreng. Ada juga beberapa yang memang usaha franchise. Jadi kalau mau sukses usaha franchise ayam gorengnya, memang butuh beberapa persiapan matang seperti yang tertulis di artikel ini

    ReplyDelete
  10. disini, banyak pedagang fried chicken, mulai yang harganya ramah sampe harga masuk akal, kadang saya juga mikir, bedanya dimana?hhhe. setelah nyoba beli sana dan sini, benar banget, ada ciri khas di setiap fried chickennya. Terutama untuk yang franchise, hemmmm. Butuh modal operasional buat melebarkan bisnisnya (salah satunya) . Melalui Reksadana saham, bisa jadi alternatif untuk itu

    ReplyDelete
  11. DBS dengan segala kelengkapan fiturnya emang bener-bener keren banget nih buat jadi sobat kita yang mau naik level dan coba bikin usaha. Mantab deh DBS.

    ReplyDelete
  12. Memang membuka sebuah usaha itu butuh perjuangan banget. Kalau yang mikirnya gak pingin dalem-dalem, cukup dari menejemennya aja, bisa dicoba bisnis franchise. Selain itu, bisnis kuliner memang paling diminati yaa.. apalagi yang lokasinya strategis dengan target market yang jelas.

    ReplyDelete
  13. Setuju banget kak, Membuka bisnis franchise ayam goreng cepat saji ini memang bisa berpotensi meraup untung lebih jika dikelola dengan baik dan benar ya kak

    ReplyDelete

Terimakasih sudah berkunjung dan memberi komentar
Mohon menggunakan akun Google ya, agar tidak berpotensi broken link
Salam hangat