5 Peluang Usaha untuk Ibu Rumah Tangga di Era Digital

   
laptop workstation
sumber: freepik.com


5 Peluang Usaha untuk Ibu Rumah Tangga di Era Digital


“Mbak, bajunya ada yang mau beli” 

Pesan WhatsApp dari penjahit baju langganan  tersebut membuat saya mengernyitkan dahi. Kok bisa sih, pesanan baju saya diminati pihak lain? 

Usut punya usut, ternyata sang penjahit memotret baju saya (hasil jahitan yang belum sempat diambil) dan mengunggahnya di media sosial. Gak pakai lama, berhamburan komen masuk, ingin membeli. 

Sesederhana itu ya proses marketing di era digital?  

Bahkan produk yang tidak diniatkan untuk dijual, telah menarik minat calon pembeli. 

Baca juga:
UMi Jangan Sedih, Karena Badai Pasti Berlalu 

Berani Berubah! UMKM Siapkan Dirimu dengan 5 Tips Sukses

Daftar Isi:

  • Era Digital, Peluang Usaha Baru Bermunculan
  • 5 Peluang Usaha untuk Ibu Rumah Tangga
  • Gunakan Teknologi Untuk Mengembangkan Bisnis dan Karir

Kemajuan teknologi informasi telah mengubah cara berbisnis. Tanpa modal untuk menyewa bangunan toko, seorang pebisnis bisa membuka toko online.  

Situasi ini pastinya sangat menguntungkan ibu rumah tangga. Tanpa harus keluar rumah, seorang ibu rumah tangga bisa berkarya dan mendapatkan penghasilan sampingan, apapun latar belakangnya.

laptop workstation
sumber: freepik.com


5 Peluang Usaha untuk Ibu Rumah Tangga

Seiring kemajuan teknologi digital, banyak sekali peluang usaha baru muncul. Baik usaha konvensional yang telah beradaptasi, maupun bidang usaha yang benar-benar baru. 

Sehingga 5 peluang usaha di bawah ini hanya sebagian diantaranya, yaitu:

Menjadi YouTuber

Menurut katadata.co.id, 94% pengguna internet berusia 16-64 tahun di Indonesia mengakses YouTube dalam satu bulan terakhir. Wow banget ya? Persentase tersebut menunjukkan tingginya pengakses YouTube dibandingkan platform lainnya. 

Peluang yang sangat menjanjikan bagi ibu rumah tangga. Konten untuk YouTube bisa luwes dikerjakan diantara waktu mengurus rumah tangga. Topiknya pun beragam, gak hanya masak memasak, tapi juga bisa membahas keuangan, budaya, misteri sampai story telling. 

Pengguna internet yang beragam memungkinkan ibu rumah tangga bisa mengeksplorasi minat dan bakatnya, untuk kemudian menuangkan dalam konten di YouTube. Asalkan konsisten, dan memenuhi jam terbang, pundi pundi akan segera terisi dollar.

Kembangkan dan Jual Produk Buatan Tangan

Pandemi Covid 19, disusul instruksi pemerintah untuk memakai masker, membuka peluang bagi ibu rumah tangga yang hobi menjahit, merajut serta kerajinan tangan lain. 

Situasi ini membuat seorang teman seolah menemukan dunianya. Dia membuat masker yang trendy dan nyaman digunakan. Dia membagikannya kepada teman-temannya melalui media sosial. Akhirnya dia menjual via e-commerce, dan laris manis! 

Semua orang butuh masker, namun gak asal masker. Mereka ingin masker yang “gue banget”. Masker yang menjadi ciri khas dan tetap nyaman dipakai. 

Kebutuhan pasar milenial inilah yang harus ditangkap pembuat produk hand made.
Belajar lagi dan membuka cakrawala baru menjadi syarat agar bisa memenuhi kebutuhan pasar. Apabila kesulitan, bisa banget membuat tutorialnya untuk ditulis di blog atau diunggah videonya di YouTube. 

Banyak hal bisa dibahas terkait produk buatan tangan. Mulai dari mencari bahan baku, tips and trick serta target pasarnya.

Marketing Digital

Senang menjual tapi gak punya produknya? 

Bisa banget bekerja sama dengan pemilik produk dan fokus memasarkannya. Untuk memulainya ada banyak kursus online yang akan membantu mempelajari dasar-dasar marketing digital. 

Karena selain YouYube (data di atas), pengguna internet juga menggunakan WhatsApp (87,7%), Instagram (86,6%), dan Facebook (85,5%).
Twitter hanya diakses 63,6%,  52,4% Facebook Messenger  52,4% serta LINE sebesar 44,3% dalam sebulan terakhir. 

Bagaimana dengan TikTok yang banyak diakses netizen? Ternyata baru digunakan 38,7% oleh pengguna internet berusia 16-64 tahun di Indonesia. Aplikasi lainnya LinkedIn  sebesar 39,4% dan Pinterest 35,6%.

Menjual Makanan Rumahan

Suka ayam bakar? 

Seorang saudara sepupu kehilangan pekerjaan saat pandemi Covid 19 menerjang Indonesia. Istrinya terpaksa putar otak agar dapur dapat selalu mengepul. Dia ingat, masakannya sering mendapat pujian. Sehingga dia mencoba membuat, memasarkannya dan berhasil! 

Makanan rumahan bisa menjadi pilihan awal. Karena semua orang suka makanan rumah. Ibu rumah tangga yang ingin terjun di bidang kuliner tidak harus mencari jenis makanan lain, cukup fokus pada marketing digital.  

Promosi bisa dimulai ke lingkaran kenalan dan kerabat. Namun berikutnya dibutuhkan skill lebih agar bisa sukses memasarkan produk.

Menjadi Blogger

Semua orang bisa menulis. 

Pelajaran menulis juga diajarkan sejak di sekolah dasar. Sehingga seharusnya setiap orang bisa menjadi blogger. Terlebih, sebagai langkah awal, banyak blog gratisan tersedia, seperti WordPress.com, Blogger.com. Medium.com dan lainnya. 

Melalui blog, pemiliknya bisa mendapat penghasilan dari iklan, paid post, content placement, back link serta masih banyak lagi. Namun seorang blogger tidak otomatis memperoleh penghasilan, dia harus memupuk skill menulis dan SEO. 

Singkatan dari Search Engine Optimization, SEO merupakan upaya mengoptimasi website untuk mendapatkan peringkat teratas di hasil pencarian. Dengan mendapatkan ranking tinggi di hasil pencarian, potensi trafik organik pun meningkat. (sumber

 

Terlihat dari 5 peluang usaha bagi ibu rumah tangga di atas, dibutuhkan perangkat yang mumpuni agar aktivitas lancar. Salah satunya adalah laptop mobile workstation. 

Laptop mobile workstation adalah laptop dengan performa tinggi baik dari segi kartu grafis maupun prosesor yang melekat di dalamnya. Pelaku bisnis kerap memerlukan software dengan kinerja tinggi untuk berbagai aktiviitas, diantaranya desain grafis, video editing dan lainnya.

laptop workstation
sumber: hp.com


Gunakan Teknologi Untuk Mengembangkan Bisnis dan Karir

Laptop mobile workstation merupakan pilihan cerdas dibanding smartphone atau tablet. Harganya lebih mahal namun dengan kemampuan dan kualitas mumpuni, sehingga bisa menunjang aktivitas bisnis. 

Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi laptop mobile workstation sebagai laptop desain terbaik, yaitu:

Pastikan Adanya Standar Mobilitas yang Tinggi

Salah satu pertimbangan memilih laptop workstation adalah kebutuhan perangkat untuk mobilitas tinggi. Pilih jenis laptop yang sudah dibekali standar Intel EVO Certified, agar luwes melakukan pekerjaan yang menuntut untuk pindah dari satu tempat ke tempat lain. 

Standar tersebut juga menjamin perangkat yang ringan untuk dibawa kemanapun, memiliki daya tahan baterai awet dan tahan lama, serta mampu bangkit dari mode sleep dalam waktu yang sangat cepat.

Lakukan Standar Uji untuk Memastikan Kualitas di Sektor Layar dan Grafis

Pastikan laptop workstation sudah dibekali sertifikasi Delta-E, Pantone Validated, hingga 97% DCI-P3 color gamut, agar dapat dilakukan standar uji kualitas serta keakuratan warna untuk sektor layar. 

Karena layar merupakan bagian penting yang membuat aktivitas pekerjaan terasa nyaman dan lancar. Adanya sertifikasi akan membantu memastikan pilihan kualitas layar dari laptop workstation, sudah tepat.

Pastikan Sertifikasi dari Software yang Digunakan

Uji coba harus dilakukan terhadap beberapa software pendukung untuk memastikan kelayakan laptop workstation. Karena laptop jenis ini digunakan untuk kebutuhan yang lebih spesifik,  

Adobe Photoshop, AutoCAD, dan software pendukung kerja lainnya merupakan salah satu standar uji yang biasa ditemui berupa ISV-certified dan telah menguji banyak laptop untuk bisa menjalankan beberapa software dengan fungsi luas.  

Jika sukses melewati tahap uji coba tersebut, pengguna tidak perlu khawatir dengan kinerja laptop workstation yang dipilih.

Pastikan Ketahanannya di Lokasi Kerja dengan Tingkat Risiko Tinggi

Kerapkali pemilik laptop harus berada di lingkungan kerja yang berisiko. Karena itu pastikan laptop sudah dibekali sertifikasi MIL-STD 810G yang menjamin perangkat  dari ancaman debu dan air.

Pastikan Baterai yang Tahan dan Mempunyai Durasi Panjang

Saat bekerja di lapangan, tiba-tiba baterai habis. 

Pastinya bakal membuat aktivitas terganggu. Terlebih ketika tidak menemukan fasilitas mengisi daya laptop. Karena itu pastikan laptop workstation mempunyai baterai dengan kapasitas yang mampu membuat durasi lebih tahan lama

 
PC workstation
sumber: hp.com



Sesuai aktivitasnya selain laptop mobile workstation, pelaku bisnis bisa memilih PC workstation HP sebagai perangkat penunjang aktivitas yang mumpuni. 

Berikut beberapa keunggulan laptop mobile workstation/ PC workstation HP

Memudahkan Kinerja

Teknologi unik HP memberikan kemampuandi atas rata-rata yang memaksimalkan produktivitas para pelaku bisnis. Pengaturan IT yang mudah memberikan pengalaman workstation yang sempurna.

Super Cepat

HP Z Turbo yang revolusioner menyimpan data super cepat sebagai solusi penyimpanan SSD berbasis PCIe yang inovatif agar sistem lebih responsif, waktu boot, dan respon grafik yang cepat meskipun dengan video ukuran 4K.

Penuh warna

HP DreamColor Technology menungkinkan tak ada detail yang terlewat. Memiliki palet lebih dari satu milyar warna, HP DreamColor Technology memberikan pengalaman pencarian warna yang tepat dan akurat yang akan membantu kinerja penggunanya.

Tanpa Kompromi

Bekerja sama dengan pengembang ISV, HP Z Workstation memastikan aplikasi-aplikasi populer diuji secara menyeluruh dan disertifikasi.

Tanpa Batas

HP merancang sebuah sistem yang dapat beroperasi tanpa henti untuk mengimbangi tuntutan aplikasi dari sebuah workstation 

Ketahanan HP workstation tak perlu diragukan lagi. Karena telah menjalani proses uji selama 115.000 jam dalam Proses Tes Total HP dan HP ZBooks telah melewati tes MIL-STD 810G4 untuk : ketahanan, getaran, goncangan, debu, kelembapan dan masih banyak lagi.

Meciptakan Masa Depan yang Berkelanjutan

Menyikapi climate change yang mengancam bumi, HP bekerja keras untuk menyediakan perangkat keras, perangkat lunak, dan layanan yang membantu mengurangi emisi karbon dari lingkungan Teknologi Informasi. 

Upaya yang dilanjutkan HP Workstation dengan inovasi, seperti BIOS yang mengurangi konsumsi daya dan meningkatkan kemampuan workstation dengan menampilkan mode sleep preset, kecepatan kipas yang dapat disesuaikan untuk memaksimalkan daya guna secara efisien, dan fitur manajemen daya. 

Hasil akhirnya, pengguna HP workstation  dapat bekerja secara penuh dengan biaya yang lebih murah. 

Baca juga:
Ingin Cuan Berlimpah Dari Bisnis Masker Kain? Bisa Banget! 

Transformasi Digital, Senjata Perempuan UMKM Mengantar Anak ke Gerbang Sukses


21 comments

  1. Duh bikin kangen laptop lama saya nih Mba, HP dan memang kuat banget sih, bertahun-tahun menemani saya bekerja nggak kenal waktu, sampai akhirnya dia koma, hehehe.

    Peluang usaha ibu rumah tangga di era digital ini memang banyak ya, dibutuhkan juga perangkat yang mendukung usaha tersebut.

    Tentunya perangkatnya harus yang lebih kuat, karena ibu rumah tangga tuh sekali nyalahin laptop berjam-jam dibiarin idup saking multi taskingnya hahaha :)

    ReplyDelete
  2. PC Workstation HP memang daebaaakkk, karena bisa diandalkan untuk men-support ibu rumah tangga yg ingin berburu rezeki dari rumah ya.
    Keren banget, jadi makin semangaatt!

    ReplyDelete
  3. Keren ya dunia digital ini jd bnyk profesi baru. Para ibu rumah tanggapun bisa produktif dari rumah

    ReplyDelete
  4. PC Workstation HP ini sangat mendukung segala aktivital digital masyarakat ya, terutama ibu2 rumah tangga yang melakukan usaha :) Kayak aku aja nih ngeblog, browsing dll laptop bisa nyala seharian, disambi urusan domestik rumah tangga. Kalau perangkatnya canggih begini sih, makin semangat dong hehehe.

    ReplyDelete
  5. yutuber ini keliatannya aja gampang ya. padahal klo udh depan kamera malah bingung mau ngapain dan ngomong apa. makanya klo kemana2 ga pernah bikin video. bikinpun tanpa suara. ga bakat bannget jadi vloger apalagi yutuber. nulis aja deh, dan lagi belajar jualan dari marketplace...
    semangat!!

    ReplyDelete
  6. Era digitalisasi memang membantu dan memberikan peluang bagi yg bisa memanfaatkan kesempatan
    Apalagi kalau didukung dengan perangkat gadget seperti laptop yang memiliki fitur-fitur mutakhir

    ReplyDelete
  7. Wah, keren nih ide-idenya. Zaman sekarang untuk usaha gak perlu kemana-mana ya asal ada kemauan dan fasilitas yang memadai. Kebetulan aku sendiri punya blog dan Youtube, tapi gak dimonetize, murni buat seneng-seneng aja, hehehe. Baca postingan ini jadi kebayang punya laptop baru, pasti makin semangat. Maklum, laptopku umurnya sudah belasan tahun xD

    ReplyDelete
  8. Jika mau, banyak sekali peluang usaha ibu rumah tangga di masa digital ini ya ambu. Dan tentunya butuh banget yang namanya perangkat seperti laptop or PC Workstation HP ini.

    ReplyDelete
  9. Intinya banyak cara dan akal untuk tetap produktif dan menghasilkan selama di rumah aja ya Mbak. Alhamdulillah selama pandemi saya malah bisa menyelesaikan buku solo. Selama ini kebanyakan ngukur jalan. Jadi pas di rumah udah berasa capek, gak semangat nulis.

    Ide-ide di atas bener banget. Bisa bekerja efektif dan efisien sambil ngurus rumah dan keluarga.

    ReplyDelete
  10. Makin berkembang saja ya dunia digital berbasis mobile PC workstation ini. Bahkan IRT juga bisa ya mengembangkan usaha rumahan dengan PC workstation ini. Mantul..

    ReplyDelete
  11. Bantu suami cari tambahan agar hidup kita makin sejahtera dan bisa berbagi

    ReplyDelete
  12. Kalau semua punya PC Workstation ini, semua peluang bisa dibabat nih mba. Jangankan jadi youtuber jadi apapun yang dimau juga bisa yah mba hehe. Sepertinya aku harus mulai nabung nih hehe ;)

    ReplyDelete
  13. Di tempat saya banyak yang beranggapan IRT tak menghasilkan. Padahal jika memanfaatkan teknologi digital hasilnya bisa lumayan ya

    ReplyDelete
  14. Sangat setuju sekali di zaman teknologi digital perlu ada alat dukung untuk pekerjaan dan pengembangan karir. Hanya HP PC Workstation yang tepat....loh kok ikut promosi. Tks atas infonya.

    ReplyDelete
  15. bersyukur sih hidup di masa serba canggih ini ya :) jadi ibu di rumah aja tetep bisa produktif :) apalagi kalau didukung fasilitas gadget macam HP PC yang kece ini, makiiin rajin deh hehe

    ReplyDelete
  16. wah jadi mupeng nih pas liat PC HP work station ini. Cocok banget buat gantiin laptop HP saya yang udah jadul hehe

    ReplyDelete
  17. Sebagai fresh graduated jurusan pariwisata yang kini lagi lesu, saya sedang berusaha belajar memasarkan produk dan jasa pariwisata melalui digital marketing.. sungguh beruntung bisa hidup di zaman teknologi yang semakin canggih seperti sekarang.

    Dan saya setuju, untuk bisa menghasilkan secara optimal juga perlu perangkat yang layak untuk bisa menunjang pekerjaan. Seperti HP PC Workstation salah satunya

    ReplyDelete
  18. Selama ini kalo beli lapto hanya fokus di RAN dan baterai, ternyata perlu juga uji lainnya seperti uji di layar, dan lain-lain :D

    ReplyDelete
  19. Jadi blogger masih otw nih.. cita2 selanjutnya adalah youtuber. Udah punya channel tapi belum bener2 dikelola.. bismillah deh ya pasti bisa

    ReplyDelete
  20. Betul banget perangkat yang menjadi supporting system yang handal itu bikin makin topcer kerjaan kita.

    Sebgai blogger suami sekrg mulai mensupport aku juga untuk beli perangkat yg memadai.

    Wah merek HP ini emang udah oke sih sejak jaman aku kuliah.

    5 peluang di atas yg paling aku pengen beljar itu digital marketing

    ReplyDelete
  21. Ide yang sangat menarik Bu. Di Zaman digital justru peluang terbuka lebar. Mamahku saja sekarang sudah bisa jual makasan rumahan olahan sendiri di online.

    ReplyDelete