Destined, Kala Mulan Menjadi Ibu Rumah Tangga

  
maria-g-soemitro.com

Destined, Kala Mulan Menjadi Ibu Rumah Tangga

Pernah baca novel “The Good Earth”, karya Pearl S. Buck?  Bagus banget ya? Gak heran novel terbitan 1931 ini diganjar penghargaan Pulitzer. Saking sukanya, saya sering baca lagi dan lagi. Sampai lecek deh tuh buku.

Salah satu penggalan kisah yang sangat ngena adalah perjuangan O-lan, istri Wang Lung yang membantu suaminya menggarap sawah walau sedang hamil tua.

Ketika mendadak O-lan merasakan jabang bayinya akan keluar, dia pulang untuk melahirkan, kemudian … balik lagi ke sawah membantu suaminya. Gilak banget!

Gimana sikap si Wang Lung? Cuek aja dia sih. Dia enggak peduli betapa besarnya pengobanan sang istri. Malah di kemudian hari, kala lahannya bertambah dan dia menjadi kaya raya, si Wang Lung selingkuh. Dengan entengnya dia  membawa selingkuhannya tinggal seatap dengan O-lan.

Pearl S. Buck yang juga memiliki nama Sai Zhen Zhu menghabiskan sebagian besar hidupnya di Cina, sehingga bukan tak mungkin dia menggunakan kehidupan petani Cina sebagai latar belakang novelnya ya?

Tidak hanya Pearl S. Buck, produsen film Walt Disney juga membuat film animasi berkisah tentang keheroikan Mulan, perempuan Cina yang maju ke medan tempur untuk menggantikan ayahnya.

Produsen serial drama Cina tak mau kalah, mereka banyak mengusung kepahlawanan perempuan Cina, seperti jendral perempuan yang maju ke medan perang, pendekar perempuan yang kemampuannya melebihi pendekar pria, dan lainnya. Kayanya belum ada (atau gak mungkin ada?) kisah serupa dalam serial drama Korea ya?

Drama Cina “Destined” juga berkisah tentang kepahlawan tokoh utama perempuan, namun bukan sebagai jendral perang atau pendekar silat, melainkan sebagai ibu rumah tangga.

Penulis naskah nampaknya ingin menyampaikan pesan bahwa perempuan tidak harus sakti seperti Bai Feng Xi dalam drama Cina” Who Rules the World”.

Liu Yu Ru, nama sang tokoh perempuan dalam drama “Destined” tetap lemah gemulai dan menyandang predikat ibu rumah tangga yang menjunjung tinggi etika terhadap keluarga suami, tapi dia perkasa dalam menjalankan bisnis keluarga hingga bisa sukses.

Penasaran kisahnya? Yuk kita bedah.

Baca juga:

Princess Agents, Hasil Jiplakan Yang Sukses Besar

Oh My General, Kala Jendral Hamil Maju ke Medan Perang

  

maria-g--soemitro.com

Bai Jing Ting sebagai  Gu Jiu Si

Terlahir sebagai anak tunggal, Gu Jiu Si selalu menjalani hari dengan riang gembira. Dia mengisi waktu dengan sambung ayam, menangkap jangkrik, pergi ke kedai teh untuk menonton opera, berkuda di malam hari, dan pulang sambil bernyanyi-nyanyi.

Keluarganya yang kaya raya dan memiliki jaringan toko di seantero Yangzhou, Jiangnan membuat Gu Jiu Si malas belajar. Berulang kali dia gagal ujian negara.

Namun ahlak Gu Jiu Si sangat mulia. Dia menerapkan pedoman hidup keluarga Gu yang telah ditetapkan ayahnya, yaitu:

Kaya akan moral dan kebajikan

Kekayaan menyelamatkan dunia

Karena itu ketika peperangan melanda dan rakyat kesulitan pangan, dia dan istrinya, Liu Yu Ru, tak segan membantu pemerintah dengan menghibahkan seluruh harta keluarga Gu.

 

maria-g-soemitro.com

Song Yi sebagai  Liu Yu Ru

Kehidupan penuh ceria dan kecukupan yang dijalani Liu Yu Ru berubah menjadi neraka sewaktu ayahnya menikah lagi.

Sang ayah yang plin plan lebih mempedulikan selirnya (dan anak-anak dari selir). Kerakusan sang selir akan harta ayahnya, menambah panjang penderitaan Liu Yu Ru dan ibunya.

Harapan Liu Yu Ru hanya satu: Bisa menikah dengan kakak sahabatnya, Ye Shi An pemuda cemerlang yang berhasil meraih nilai tertinggi dalam ujian negara. Dengan demikian Liu Yu Ru berharap bisa hidup bahagia.

Harapan tinggallah harapan, secara tak terduga mendadak dia harus menikah dengan Gu Jiu Si, pemuda yang hanya tahu berfoya-foya dan tak secemerlang Ye Shi An.

  

maria-g-soemitro.com

Liu Xue Yi sebagai  Luo Zi Shang

Terlahir tanpa ayah, kehadiran Luo Zi Shang di dunia dianggap aib, sehingga dia harus hidup terkucil, disembunyikan dari pergaulan. 

Untunglah ada seorang gadis cilik yang kerap datang menyambangi dari balik tembok. Liu Yu Ru nama si gadis cilik, menjadi satu-satunya teman Luo Zi Shang. Keduanya kerap bareng mencari batu kolam yang berwarna-warni.

Keduanya terpisah ketika kebakaran besar memakan  nyawa ibu Luo Zi Shang, dan membuat hidupnya terlunta-lunta.

Setelah dewasa, Luo Zi Shang masih mengingat Liu Yu Ru, gadis yang diam-diam dicintainya. Namun Luo Zi Shang punya tekad yang harus dilaksanakan lebih dahulu, yaitu menjadi penguasa dan membalas dendam pada keluarga Gu.

Ya, selama ini Luo Zi Shang mengira Gu Lang Hua, ayah Gu Jiu Si sebagai ayahnya yang tidak mau menikahi ibunya. Sang ibu tidak memberi penjelasan tentang dendam keluarga yang membuat ayah ibunya tak dapat bersatu.

  

maria-g-soemitro.com

Sinopsis Destined Chinese Drama (2023)

Aku menyukaimu

Aku jatuh cinta padamu

Dalam hidupku ini, aku hanya ingin menikahimu

Ucapan main-main Gu Jiu Si yang dimaksudkan menggoda Liu Yu Ru, membuat jalan hidup keduanya berubah. 

Liu Yu Ru yang siap diperisteri pria pujaan hatinya, Ye Shi An, terpaksa menikah dengan Gu Jiu Si. Mimpinya pun pupus. Semakin merana karena kedua pria sangat bertolak belakang.

Ye Shi An merupakan pemuda cemerlang dengan nilai tertinggi dalam ujian negara, sedangkan Gu Jiu Si sebagai anak tunggal keluarga Gu yang kaya raya, malas belajar dan lebih senang bermain serta bersenang-senang dengan sahabat-sahabatnya.

Bukan tanpa sebab keluarga Gu terburu-buru meminang Liu Yu Ru. Keluarga Gu menghindari perjodohan Gu Jiu Si dengan putri kaisar. Mereka tak mau, kelak hidup dalam intrik yang mengganggu kenyamanan.

Karena itu ibu Gu Jiu Si sangat memahami ketidak siapan Liu Yu Ru dalam berkeluarga. Sang mertua membebaskan Liu Yu Ru menerapkan disiplin belajar (agar bisa lulus ujian negara) pada suaminya.

Liu Yu Ru juga diberi keleluasaan mempelajari bisnis keluarga Gu yang menggurita di kawasan Yangzhou. Ketika akhirnya Liu Yu Ru menunjukkan kemampuannya, sang mertua berencana melimpahkan kerajaan bisnisnya pada Liu Yu Ru. 

Sayang, kondisi politik tidak memungkinkan pasangan ini hidup damai. Kekacauan terjadi di setiap daerah, termasuk Yangzhou. Semakin tidak menguntungkan karena sudah lama Wang Shan Quan, gubernur Yangzhou, mengincar kekayaan keluarga Gu. 

Beruntung Liu Yu Ru dan ibu mertuanya telah memprediksi kemungkinan terburuk. Secara bertahap mereka memindahkan kekayaan keluarga Gu ke daerah Youzhou. Tidak mudah. Kekayaan keluarga Gu sangat besar. Setengah dari jumlahnya sebesar penerimaan pajak tanah Youzhou selama 20 tahun.

Apes, langkah mereka tercium Luo Zi Shang, biang kerok kekacauan yang bertekad menghabisi keluarga Gu dan menikahi Liu Yu Ru. Dengan kelicikannya Luo Zi Shang berhasil menghasut Wang Shan Quan yang sebetulnya bodoh dan mudah diperalat.

Tidak hanya keluarga Gu yang diserang dan dihabisi. Seluruh keluarga terpandang di Yangzhou dihabisi, rumah mereka dibumi hanguskan.

Langkah Luo Zi Shang tidak terhenti ketika akhirnya Gu Jiu Si dan istrinya, Liu Yu Ru berhasil meloloskan diri. Selain punya dendam pribadi pada keluarga Gu, dia juga berambisi menguasai kekaisaran.

  

maria-g-soemitro.com

Review Destined Chinese Drama (2023)

Diadaptasi dari web novel "Chang Feng Du" (长风渡) by Mo Shu Bai, drama Cina “Destined” mendapat rating 8,5 di Mydramalist. Bikin penasaran, sebagus apa sih?

 Apalagi kedua pemeran utama, buat saya masih terasa asing. Bai Jing Ting, pemeran Gu Jiu Si enggak seterkenal aktor Yang Yang yang lakon dramanya selalu meraih rating tinggi.

Demikian pula Song Yi (Liu Yu Ru),setelah saya cek bio-nya,  aktris berusia 34 tahun ini lebih sering mendapat peran pendukung.

Bukan berarti ecek-ecek lho. Akting keduanya sangat bagus, dan yang terpenting chemistrynya kuat banget. Adegan demi adegan pasangan suami istri ini sangat mengharu biru, mulai dari saling dukung (Gu Jiu Si menekuni ujiannya, dan Liu Yu Ru merintis bisnis), hingga perjuangan antara hidup dan mati.

Sutradara nampaknya memang sengaja mengeksploitasi keseruan hubungan Gu Jiu Si  dan Liu Yu Ru dan agak mengabaikan detail. Plotnya pun lurus saja. Plot twist hanya muncul untuk menjelaskan latar belakang para tokoh.

Penyajian budaya Tiongkok yang sangat kental filosofinya menjadi nilai lebih lainnya dari drama Cina “Destined” , mulai dari ritual pernikahan yang dipenuhi symbol, etika yang harus dijunjung seorang menantu (untunglah ibu mertua Liu Yu Ru baik banget 😀😀), serta pedoman bangsa Tiongkok dalam berbisnis.

Uang harus mengalir

Kualitas barang harus sempurna

Perhatikan  aturan perubahan harga

Demikian kata Liu Yu Ru tentang prinsip bisnis Tao Zhu yang selalu diikuti Keluarga Gu, saat penasehat keuangan menyarankan penundaan pembelian barang.

Bikin nambah wawasan penonton mengenai konsep bisnis ya?

Jika harus dicari nilai minus drama Cina “Destined”, terletak dari banyaknya kisah “kebetulan”, seperti ketika ibu kandung Liu Yu Ru jatuh ke jurang, kok bisa tiba-tiba, seolah simsalabim, muncul teman Liu Yu Ru menyelamatkan sang ibu.

Namun mungkin dalam novelnya Mo Shu Bai berkisah lebih lengkap. Selama tidak mengurangi kerangka besar kisah, hal-hal kecil bisa kita kesampingkan bukan?

Yang penting penonton terhibur selama menonton drama Cina “Destined”. Larut dalam keindahan sinematografi yang membungkus adegan demi adegan, sehingga tanpa terasa ikut tertawa dan menangis.

Baca juga:

Who Rules the World, Tentang si Tampan dan si Cantik dari Dunia Wuxia

Ini Perbedaan Drama Korea dengan Drama Cina


Profile

Drama: Destined

Adapted from the web novel "Chang Feng Du" (长风渡) by Mo Shu Bai (墨书白).  Edit Translation


    Native Title: 长风渡

    Also Known As: Chang Feng Du , 長風渡

    Screenwriter: Rao Jun, Bai Jin Jin

    Director: Yin Tao

Country: China

Episodes: 40

Genres: Historical, Business, Comedy, Romance


13 comments

  1. Ternyata walau drama keadaan kecil Luo Zi Shang yang tanpa ayah dianggap gak bagus juga ya.
    E..tapi kenapa kelakuannya si Lupa jadi kek gitu deh, kirain malah jadi yang tersakiti ternyata malah licik ya?

    ReplyDelete
  2. Untung sinematografinya indah dan disajikan budaya Tiongkok yang sangat kental filosofinya ya, Ambu sehingga detil yang terabaikan dan plot yang lurus-lurus saja bisa menutupinya.

    ReplyDelete
  3. Cinta monyet sangat berkesan sampai dewasa. Dicari sampai ketemu sang pujaan hatinya. Kisah ini Drakor sungguh sangat indah alurnya

    ReplyDelete
  4. DraCin kisahnya menarik banget, dari dulu sebenarnya saya lebih tertarik dengan DraCin daripada drakor soalnya alur dan riasan serta kostum cina lebih variatif apalagi tatanan rambut aihh kece abis, jadwalkan nonton drama ini aahh

    ReplyDelete
  5. Pembuka cerita saya ikut sedih saat seorang istri lagi hamil tua membantu suaminya kerja di sawah, terus habis lahiran dia balik lagi nemenin suaminya. Setelah perekonomian membaik malah mendua. Kesel sama lelakinya.
    Destined drama cina yang menarik menurut saya kalau baca reviewnya. Kira-kira nanti Liu Yu Ru jatuh cinta beneran ngga ya ama suami yang terpaksa dinikahinya?

    ReplyDelete
  6. Rating 8.5 gak main-main tuh. Udah masuk skala A. Saya selalu kagum dengan ulasan tentang kemandirian dan emansipasi perempuan yang Mbak Maria tuliskan untuk dracin dan wuxia. Apalagi di setiap penggalan ceritanya selalu mengangkat betapa kuatnya sosok perempuan. Dan biasanya juga dracin ini selalu istimewa di outfit dan sudut pengambilan gambarnya ya Mbak.

    ReplyDelete
  7. Wah, seru banget ya film nya. Ini definisi film drama yang sesungguhnya. Intrik-intriknya yahud nih... Besok sudah weekend, saatnya memanjakan diri dengan nonton drachin bagus ini.... MAkasih ya Ambu

    ReplyDelete
  8. Aku juga suka nonton Chinese Drama.
    Tapi belum nonton Destined ini.
    Btw di drama ini juga nambah pengetahuan ya mba dalam berbisnis, tentan pedoman bangsa Tiongkok dalam berbisnis seperti prinsip bisnis Tao Zhu yang selalu diikuti Keluarga Gu saat penundaan pembelian barang.

    ReplyDelete
  9. Aku tuh jarang banget bahkan hampir gak pernah nonton drama china. Cuma semenjak bacain artikel ambu yang bahas drama china kok jadi tertarik yaa..

    ReplyDelete
  10. Akhir-akhir ini bisa dibilang aku jarang banget nonton film. Sempat mengira kalau Mulan beneran jadi ibu rumah tangga 😅. Aaakk judulnya bikin penasaran baca sampai akhir.. emang benar ya Ambu, tidak perlu menjadi Mulan dulu untuk dibilang hebat

    ReplyDelete
  11. Aduh mules abis lahiran langsung kerja huhu. Gpp plotnya lurus dan dikasi banyak detail ttg kedua pasangan tokoh utama krn kyknya kalau kebanyakan gejolak mungkin akan terasa capek yang nonton haha.
    Wah baru tahu ada pedoman bisnis org Tionghoa gtu pantesan mereka tu kalau jualan ramah2 seberapa pun sekecil apapun yang kita beli kyk dirajakan hehe.

    ReplyDelete
  12. Ambu keren banget~
    Bahas drakor, cakep.
    Dracin apalagiii..makin cakep.

    Kalau referensi nontonnya uda banyak, jadi bisa kerasa ada missed-nya ya..
    Dan seneng banget ulasan Destined bisa jadi pengetahuan kalau drama China Kerajaan juga diwarnai dengan lika-liku kerajaan yang penuh filosofi.

    ReplyDelete
  13. tampilan visualnya emang menggoda ya, tapi aku jarang nonton film china, dulu pernah zaman kecil, seru lihat bajunya bagus-bagus

    ReplyDelete