Tips Bijak Berbelanja dengan Paylater

    

maria-g-soemitro.com
sumber: pexels.com

 Tips Bijak Berbelanja dengan Paylater 

Kehadiran fitur paylater saat ini dianggap menjadi salah satu pilihan cara membayar yang menarik. Untuk menggunakannya, kamu cukup mendaftarkan diri pada penyedia layanan. Cara daftar paylater pun dianggap lebih mudah dan cukup praktis. 

Kamu hanya perlu menyiapkan KTP atau tanda pengenal, juga beberapa persyaratan yang dibutuhkan. Kemudian, isi data diri yang dibutuhkan, maka kamu sudah bisa menikmati semua fasilitas pinjamannya. Oleh sebab itu sistem pembayaran menggunakan paylater ini sangat diminati oleh berbagai kalangan.

Akan tetapi, kamu perlu ingat. Jangan sampai segala kemudahan fasilitas ini membuatmu terlena dalam menggunakannya. Kamu tetap harus bijak dalam memanfaatkan fitur pembayaran yang satu ini. 

Baca juga:

3 Cara Jitu Kaya Raya agar Gak Ngenes di Usia Senja

Belajar dari Atta Halilintar, Miliader yang Gak Lulus SMA

Daftar Isi:

  • Paylater Sebagai Pilihan Cara Membayar
  • 6 Tips Bijak Menggunakan Paylater Saat Berbelanja
  • Gunakan Paylater Untuk Mewujudkan Segala Keinginanmu 


6 Tips Bijak Menggunakan Paylater Saat Berbelanja

Banyak yang terlena ketika mendapatkan banyak kemudahan, termasuk para pengguna paylater ini. Cara daftar paylater yang mudah membuat banyak orang tidak mampu mengontrol keinginannya. Akhirnya banyak yang terjerumus di dalam hutang akibat penggunaan fitur ini. 

Oleh karena itu bijaklah dalam belanja menggunakan sistem bayar nanti ini. Kamu bisa mengikuti tips-tips di bawah ini agar bijak menggunakannya:

 

maria-g-soemitro.com
sumber: pexels.com

1. Pastikan Tujuan Belanja Bukan Impulsif

Keinginan berbelanja pasti datang setiap waktu, ketika kamu scroll marketplace dan melihat barang-barang yang menurutmu bagus. Apalagi jika tersedia kemudahan dengan berbagai cara pembayaran yang bisa dilakukan salah satunya adalah paylater atau bayar nanti.

Terkadang tanpa berpikir panjang, langsung check out belanjaan dan membayar menggunakan metode bayar nanti. Hal ini adalah perbuatan yang tidak baik, karena akan berakibat buruk terhadap kondisi keuangan di masa datang. 

Menggunakan metode membayar di belakang tidak masalah. Namun pastikan dulu bahwa yang kamu lakukan bukanlah belanja impulsif yang tiba-tiba tanpa perencanaan. Kamu harus merencanakan dengan baik barang-barang yang akan dibeli dan pastikan barang tersebut benar-benar dibutuhkan saat ini.

2. Perhatikan Skema Bunga dan Pembayaran

Menggunakan paylater sama saja dengan berhutang, tolong mindset ini kamu pahami lebih dahulu. Jika berhutang maka artinya kamu membeli kesenangan yang sebenarnya baru bisa dinikmati di masa depan.

Nah, dalam transaksi hutang dapat dipastikan ada bunga dan harus dibayar dan skema pembayaran yang diterapkan. Pembayaran hutang bisa dengan skema cicilan atau bayar sekaligus tapi dengan jeda waktu. Kedua skema tersebut pastinya memiliki besaran bunga yang berbeda, karena jangka waktu pembayaran yang berbeda pula.

Pertimbangkan masak-masak untuk memilih skema pembayaran saat memanfaatkan fitur bayar nanti agar mendapatkan manfaat yang maksimal. Selain itu perlu dipertimbangkan juga biaya-biaya lain selain bunga yang menyertai dalam fitur pembayaran ini.

3. Bayar Tepat Waktu

Sebenarnya paylater ini sama saja dengan kartu kredit, hanya saja bentuknya digital. Pengguna akan dikenakan bunga untuk setiap transaksi yang dilakukan menggunakan fitur ini. Oleh sebab itu pembayaran harus dilakukan tepat waktu setiap jatuh temponya.

Jangan sekali-sekali telat membayar cicilan yang sudah ditetapkan ya, karena tunggakan akan berakibat buruk. Jika sekali melakukan tunggakan, maka reputasi kreditmu akan hancur. Hal ini akan berdampak mempersulit pengajuan kredit lainnya seperti, kredit properti atau pembiayaan kendaraan.

Selain reputasi yang hancur, bunga dari pinjaman  yang telah kamu gunakan untuk berbelanja juga akan membengkak. Maka dari itu bijaklah dengan membayar cicilan pinjaman tepat waktu sesuai dengan jatuh temponya.

4. Perhatikan Legalitas

Penyedia layanan “bayar nanti” pada dasarnya adalah bisnis fintech yang berbasis keuangan. Oleh sebab itu sangat penting untuk memperhatikan legalitasnya sebelum kamu memutuskan menggunakannya. Meskipun cara daftar paylater ini terbilang mudah, tapi kamu ga boleh menggunakannya begitu saja.

Pastikan terlebih dahulu, apakah layanan tersebut legal dan benar-benar di bawah pengawasan OJK atau tidak. Dengan begitu keamanan bertransaksi keuangan akan terjamin, data-data diri juga akan terjamin secara hukum. 

5. Pahami Kemampuan Bayar

Dalam berbelanja kamu harus memahami kemampuan bayar dari diri sendiri. Jangan membeli sesuatu yang di luar kemampuan bayar. Begitu juga saat berbelanja menggunakan fitur “bayar nanti”, jangan sekali-kali menggunakannya untuk berbelanja dengan nilai yang fantastis dan di luar kemampuan.

Jika hal tersebut kamu lakukan, maka akan berakibat buruk pada arus kas dan reputasi kredit karena akan berakibat gagal bayar. Oleh sebab itu, diperhitungkan secara matang berapa kemampuanmu untuk membayar cicilan.

Kamu dapat menggunakan rumus 50:30:20 (belanja kebutuhan: keinginan: investasi dan hutang) untuk menghitung porsi hutang yang bisa dilakukan. Dengan begitu keuanganmu akan tetap sehat dan terlaksana dengan baik sesuai porsinya.

6. Hanya Gunakan Saat Benar-benar Dibutuhkan

Bagaimana pun menggunakan fitur “bayar nanti” memang sama saja dengan hutang. Oleh sebab itu gunakanlah dengan bijak dan selalu berpikir panjang. Hal ini karena pinjaman sudah pasti ada bunganya, jadi jangan lakukan setiap waktu tetapi hanya saat kamu benar-benar membutuhkan saja.

Kamu bisa menggunakan metode pembayaran ini hanya di saat kamu benar-benar butuh dan kepepet. Itupun yang kamu beli haruslah barang yang benar-benar dibutuhkan, bukan hanya barang untuk kesenangan sesaat. 

Gunakan Paylater Untuk Mewujudkan Segala Keinginanmu 

Kamu memiliki banyak keinginan saat ini? Tidak masalah karena digital banking dari digibank by DBS akan membantumu untuk mewujudkannya dengan fitur paylater kartu kredit digibank by DBS. Namun yang perlu diingat harus tetap bijak dalam berbelanja, jangan belanja hanya berdasarkan keinginan tapi buatlah skala prioritas kebutuhan sebelum membelinya. 

Digibank by DBS menawarkan kartu kredit dengan fitur paylater yang akan sangat memudahkanmu. Cara daftar paylater di bank DBS pun sangat mudah dilakukan. Selain itu transaksi lengkap, mudah dan terjamin aman. Fitur paylater kartu kredit digibank juga menawarkan cicilan 0% dengan beberapa pilihan tenor, di antaranya 3 bulan, 24 bulan dan 60 bulan. Dengan demikian. Cashflow tetap terjaga dan kamu pun bisa leluasa dalam kelola keuangan. 

Tunggu apalagi? Segera download Aplikasi digibank by DBS. Maka kamu pun bisa segera memanfaatkan fitur-fitur yang ditawarkan. Ingin mengetahui produk ini lebih banyak? Cek saja informasinya di sini.

Baca juga:

Mau Bisnis Kuliner Secara Online? Pahami Dulu 5 Manfaat Kemasan Ini!

5 Tips Belanja Hemat di Supermarket Agar Sukses Menabung untuk Masa Depan

12 comments

  1. Paylater ini sebuah kemudahan yang harus bijak digunakan hanya saat darurat, ya

    ReplyDelete
  2. Iya, mesti diingat bahwa paylater ini sebenarnya adalah hutang, dan harus dibayar. Karena hutang yang harus dibayar, jadi harus memperhitungkan kemampuan bayar juga.

    ReplyDelete
  3. Aku mau berbagi cerita nih dengan ambu.Puteriku Rachel menggunakan Paylater. Baru saja saya bantu bayarin karena gak bisa manage gajinya. Paylater 3 terasa banget. (Shopee, Tokped, Gojek) Sekarang udah ditutup semua. Bunga kecil tetapi jadi terlena ya

    ReplyDelete
  4. Penasaran sih sama paylater ini, tapi takut ga bisa nahan diri buat selalu gunain, jadi masih belum berani untuk daftar hehee

    ReplyDelete
  5. Kemudahan yang membuat kita terlena dan terjerumus kalau sampai kita ceroboh. Harus dipikir bener benar sebelum pencet tombol paylater, yang dibayar ini kebutuhan mendesak atau cuma keinginan saja...

    ReplyDelete
  6. Jujur saya agak kapok pakai paylater gegara pernah pakai terus shock liat tagihannya, hahaha.
    Memang butuh iman yang kuat sih, biar nggak sampai boncos bayarnya.
    Dan harus dipahami banget, kalau paylater itu hutang yang mesti kita bayar setiap bulannya

    ReplyDelete
  7. Iya Mba, sekarang beli apapun rasanya bisa paylater. Beneran kalau nggak hati-hati bisa terlena karena memang sepertinya jauh lebih mudah prosesnya, belum lagi iming-iming potongan atau cashback gitu-gitu..

    ReplyDelete
  8. Yg ditakutkan, pakai paylater keinginan belanja ngga terkontrol.
    Makanya saya takut daftarnya. Padahal ya kalau bayar tepat waktu ga ada masalah yaa ...

    ReplyDelete
  9. Orang orang jaman now punya akses banyaakk bgt utk pemanfaatan kredit

    yang jelas, butuh sikap bijak, dewasa dan selalu mindfull yah

    ReplyDelete
  10. Saya selama ini belum pernah pakai paylater, takut ketagihan. Juga takut kena bunga, hehehe... Setuju sih kalau memang terpaksa pakai pay later, harus hati-hati. Tips-tips dari Ambu pasti berguna banget nih...

    ReplyDelete
  11. Setuju, gapapa pakai paylater asal bijak, seperti paylater mesti dibayar tepat waktu, karena sekalinya nunggak akan ada kewajiban lebih yang harus dibayarkan, sayang kan...tentu kemampuan bayar pun mesti diperhitungkan

    ReplyDelete
  12. Belum pernah pakai paylater.
    Tapi kini bisa dimanfaatkan secara lebih luas. Beberapa kali konser, tiketnya dibantu banget sama jastipan buat bayar pakai Paylater. Jadi lumayan kebantu kalo belum gajian tapi ada bucket list yang dipengenin.

    ReplyDelete