DNA (deoxiribonucleic acid) atau asam deoksiribosa nukleat adalah resep
dasar kehidupan yang diwariskan sehingga menjadi modal utama seseorang
untuk menjadi cantik.
Tetapi DNA dan tahap perkembangan serta optimasinya amat bergantung pada
factor lingkungan, pola pengasuhan, pendidikan, perilaku dan gaya hidup
seseorang.
Orang yang sabar, ikhlas, ahli sedekah dan berhati lembut tentu memiliki
DNA yang berbeda aktivitasnya dengan si pemarah yang agresif dan
destruktif.
Perbedaan itu merupakan hasil dari sebuah proses pembelajaran DNA yang panjang.
Jadi kalau ingin cantik lahir batin maka “sekolahkan” dulu DNA-nya.
SEKOLAH CANTIK
Semua aspek untuk menjadi pribadi yang cantik tertulis di dalam molekul DNA.
Tetapi walaupun setiap orang memiliki “buku” DNA yang nyaris sama persis
tetapi ada yang membedakannya secara genetic. Pembedaan itu dinamakan
polimorfisme.
Polimorfisme ibarat proses fotokopi, ada bagian-bagian dari buku asli yang agak buram terkena noda atau tulisannya terhapus.
Syarat-syarat untuk masuk sekolah DNA, agar DNA kita bisa membuat kita cantik luar dalam :
1. Adanya bahan baku
Untuk cantik, kita perlu sehat karena itu DNA membutuhkan makanan halal dan
Thayyib yang berasal dari makanan yang mengandung protein, mineral dan vitamin
2. Adanya alat masak.
Alat masak DNA kita adalah perilaku kita sehari-hari, gaya hidup kita dan motivasi
Yang akan menjadi energi bagi DNA kita dalam mengekspresikan sifat pemilik DNA
3. Adanya tukang masak.
Tukang masak itu adalah niat dan keyakinan. Jika tidak ada niat dan keyakinan maka
Kecantikan lahir batin tidak akan terwujud secara optimal.
DNA kita mempengaruhi kita. Sifat-sifat manusia diproduksi, berubah bahkan dapat diperbaiki karena DNA.
DNA menstimulus hasrat berupa kerja keras dan pemuliaan sifat-sifat utama.
Jika seorang wanita mengembangkan sifat positif, berperilaku amanah
terhadap fitrahnya dan kaffah dalam proses menjalaninya maka DNA akan
menghasilkan karakter terbaik.
HEALTHY is in MY DNA
Cantik lewat makanan ? Mengapa tidak ? Makanan yang tepat, sehat dan
dikonsumsi secara benar akan membantu seorang wanita meraih Mind, Body
and Soul Beauty.
Hidup yang berkualitas karena sehat, ilmu dan pengetahuan yang menunjang akan membantu seorang wanita mencapai status cantik.
Untuk tampil cantik, sehat dan bugar perlu dilakukan sebuah revolusi
perilaku gizi, mengingat peran gizi kini sudah diketahui berpengaruh
sampai ke tingkat DNA.
Kondisi ideal yang kita harapkan dari pengetahuan tentang sumber nutrisi
sehat ini adalah tercapainya kondisi gizi optimal yang dapat menunjang
seluruh fungsi metabolisme tubuh secara maksimal.
Agar kondisi ini bisa tercapai, asupan makanan yang dikonsumsi seprang wanita harus beragam, seimbang dan proporsional.
SMART SHOPPING
Belanja Sehat, Belanja Hemat
Untuk menjadi sehat dan cantik, pengetahuan tentang jenis zat gizi dan manfaatnya secara biologis saja ternyata tidak cukup.
Kita juga harus memilih protein yang sehat ,menyimpan dan mengolahnya dengan baik
hingga kita tidak salah mengelola dan membuat makanan yang kita makan menjadi kurang barakah dari Allah.
SMART COOKING
Memasak perlu kiat khusus. Salah mengelola sayuran misalnya, kandungan gizi dan mineral bisa rusak atau menguap sia-sia.
Cara sehat yang dianjurkan adalah mengonsumsi sayuran segar tanpa dimasak.
Hanya saja kadang mencuci sayuran hingga bersihpun tak cukup membunuh bakteri dan kuman dalam sayuran.
Lagi pula tak semua orang cocok makan sayuran mentah. Respons kekebalan
tubuh berbeda. Sayuran mentah untuk ibu hamil dengan tubuh yang lebih
sensitive dapat menjadi berbahaya ketika dikonsumsi.
Sehingga tak ada cara lain yang paling aman selain memasak.
Memanggang, mengukus, memasak dengan tekanan tinggi (presto), menumis,
memasak tanpa air dan merebus harus memperhatikan tips-tips yang
dibutuhkan sehingga vitamin dan mineral tidak terbuang sia-sia.
OLAH RAGA ALA SUNNAH RASUL
Meneladani sabda Rasulullah saw, bahwa generasi muda muslim hendaklah
berolah raga fisik dengan cara berkuda , memanah dan berenang , maka
esensi yang perlu ditelaah dari anjuran tersebut adalah adanya
kontribusi status biologis fisik terhadap pembentukan jiwa manusia yang
sehat (ora et labora).
Kondisi ini nyaris serupa dan tidak ada bedanya antara pria dan wanita.
Secara konseptual ketiga olah tubuh pilihan Rasulullah tersebut
mencerminkan suatu pola sistematis dalam suatu tahapan pembangunan
ruhiyah menuju jiwa yang istiqamah (konsisten), pengendalian emosi dalam
pengambilan keputusan, kecepatan dan ketepatan analisis, kemampuan
berbagai rasa (simpati dan empati), kemampuan koordinatif terhadap
berbagai anggota tubuh dan organ tubuh, kecepatan dan ketepatan dalam
bertindak (mengambil tindakan), kemampuan adaptif terhadap lingkungan,
dan penyelarasan antara kemampuan analitis dan pengambilan keputusan.
SPECIALLY ME
Sebagai mahluk istimewa, setiap wanita dibekali kecantikan dan kecanggihan system reproduksi oleh Allah SWT.
Sebagai respons penggerak utama motivasi kehidupan, berketurunan adalah sebuah mekanisme Illahiah yang teramat indah.
Karena fungsi reproduksinyalah seorang wanita dikarunia Allah SWT dengan kelebihan pesan genetika di kromosom X-nya.
Potensi unggul itu maujud dalam bentuk hormone yang turut menjaga
kecantikan dan kesehatan kulit, sehingga apabila seorang wanita dipuji
cantik acapkali berbinar-binar kulit wajahnya.
Selain itu kesehatan jantung dan system internal lainnya juga turut
terkelola. Wanitapun secara anatomi diberi kelebihan-kelebihan organ
yang semuanya berkonotasi positif.
Secara lahiriah, seorang wanita adalah hasil mahakarya seni yang tiada tara.
Dalam perspektif reproduktif kecantikan itu maujud dalam bentuk struktur
alat-alat atau organ reproduksi wanita yang sangat sistematis dan super
canggih.
Sistem reproduksi, mulai dari sistem endokrin yang mengatur hormon,
system persarafan dan pengambilan keputusan (otak), indung telur, rahim
dan jalan lahir, semua bersatu bahu-membahu untuk mewujudkan niat yang
satu.
Niat melahirkan generasi utama, generasi istimewa, generasi terbaik diantara manusia.
LOVE is in MY DNA
Secara biologis, cinta dan kasih sayang yang ada dalam diri manusia dikendalikan oleh senyawa-senyawa kimia tertentu.
Senyawa-senyawa ini merupakan bagian dari system hormonal tubuh.
Dengan kata lain, cinta adalah “permainan” hormone-hormon atau senyawa
kimia tertentu. Jadi pada dasarnya cinta sudah menjadi bagian dari DNA
wanita. Karena wanita memiliki hormone oksitosin yang lebih banyak dari
laki-laki sehingga jika hormone ini berada dalam kondisi yang terjaga
dan tetap tinggi, maka seorang wanita, seorang ibu, istri, pekerja
ataupun seorang ilmuwan unggul akan memiliki kehangatan, rasa memiliki,
rasa menyayangi dan kejernihan pikiran.
Untuk menjaga keberadaan dan fungsi hormone cinta itu maka Allah SWT
telah menetapkan fitrah yang apabila kita pelajari serta optimasi secara
seksama tentulah akan menghasilkan dampak yang sangat positif, berupa
kebahagiaan yang dapat dirasakan oleh banyak kalangan.
HAPPY and AMAZING PREGNANCY
Kehamilan adalah anugerah luarbiasa dari Allah Swt yang diberikan kepada
kaum wanita. Sehingga tidak dimungkiri bahwa organ yang bernama rahim
adalah cerminan dari kasih saying Allah Swt yang tidak terbatas.
Inilah awal perjalanan menuju kecantikan yang hakiki.
Ajaibnya , Allah Swt pun bukan hanya mengistimewakan janin dalam kandungan, melainkan juga memuliakan ibundanya.
Dalam proses kehamilan yang penuh cinta dan disesaki rasa syukur, ibunda akan “berkembang” bak kupu-kupu nan indah.
Karena itu proses kehamilan perlu diperhatikan, dimulai sejak awal
pertemuan sel ibu dan ayah. Tenangnya ibunda selama proses kehamilan ,
ketercukupan gizi dan rasa syukur yang dirasakan setiap hari oleh bunda
akan mengoptimalkan pembangunan berbargai organ janin sesuai umur
biologisnya.
Berbagai penelitian di berbagai institusi riset terkemuka dunia
menunjukkan bahwa bila seorang ibu hamil mengalami tekanan psikologis
maka janin yang dikandungnya akan mengalami berbagai kelainan, meliputi
cacat genetika, disorientasi seksual, autisme, munculnya sifat-sifat
yang tidak dikehendaki dan rendahnya tingkat kecerdasan.
Sebaliknya jika seorang ibu mampu menghadirkan sikap istiqamah, sabar
dan ikhlas selama proses kehamilan dan persalinan, sebagaimana yang
dicontohkanibunda Rasulullah saw, anak yang dilahirkan akan tumbuh dan
berkembang menjadi pribadi yang berakhlak mulia serta dilengkapi
sifat-sifat psikologis yangh diwariskan oleh ibunya.
Demikian juga ketercukupan zat gizi dan kondisi lingkungan yang baik,
berperan sangat penting untuk menghasilkan janin yang sempurna, sehat
dan mampu mengembangkan potensi fitrahnya secara optimal.
Pertumbuhan yang sempurna ini tercermin dari terpenuhinya setiap kebutuhan janin di setiap tingkatan proses.
SMART and HAPPYNESS is in MY DNA
Brain, Behaviour dan Beauty sesungguhnya dimulai dan diolah secara optimal diotak.
Pikiran dan otak yang saling berkorelasi timbal balik adalah kunci atau gerbang kecantikan dan kebahagiaan.
Disinilah peran DNA menjadi penting, DNA menghasilkan protein yang
digunakan oleh otak untuk membentuk sikap. Sikap ini mewujud melalui
serangkaian hubungan antar sel saraf melalui konektor yang bernama
sinaps.
Sinaps dapat terhubung dan bekerja dengan baik apabila didukung oleh zat kimia yang bernama neurotransmitter.
Proses ibadah, belajar dan berlatih dalam berbagai aspek kehidupanlah
yang akan menentukan segmen DNA mana yang akan terekspresikan,
neurotransmitter mana yang akan diproduksi dan saraf-saraf mana saja
yang akan saling berhubungan untuk membentuk pemahaman (persepsi), sikap
dan perilaku.
DNA sebagai modal awal memang tidak dapat dimungkiri memiliki peran yang
yang sangat dominant, tetapi tanpa dukungan prasyarat-prasyarat lainnya
yang tak kalah penting, DNA tidak akan dapat mengoptimalkan fungsinya.
Prasyarat lain yang terlibat adalah factor pendidikan, pembiasaan,
ketercukupan gizi otak dan kondisi lingkungan serta pola komunikasi yang
dikembangkan.
Semua itu melatih jaringan otak untuk membangun sikap-sikap mental yang positif.
Kebiasaan dan cara pandang (perspektif) juga mempengaruhi kecerdasan seseorang, hal ini yang dikenal sebagai kreativitas.
STRES, NO WAY
Stres merupakan reaksi tubuh manusia terhadap sumber stress. Reaksi
tersebut merupakan upaya untuk menyesuaikan diri terhadap gangguan
keseimbangan diri, yang mengakibatkan terjadinya proses homeostasis,
yakni proses agar manusia tetap sehat.
Upaya tersebut dilakukan agar tubuh dan jiwa bisa menghadapi bahaya.
Kondisi stres dari lingkungan eksternal dan internal terkait dengan
pekanya reseptivitas dari sel-sel penghasil neurotransmitter (zat kimia
penghubung sel otak) yang bekerja dalam jejaring hipokampus. Secara
sederhana, dapat digambarkan bahwa “jalur bahagia” menjadi lebih peka
daripada “jalur sengsara”.
Dengan lebih pekanya jalur bahagia maka akan semakin banyak pula nikmat yang dapat dirasakan. Demikian pula sebaliknya.
Jika setiap data menstimulasi jalur sengsara, mekanisme lanjutan yang
akan diproses otak sudah dapat diperkirakan yaitu respons stress.
Wanita gampang stress, tetapi anehnya dengan segala pemicu stresnya,
lebih banyak lelaki sebagai pecandu narkoba dan pelaku criminal.
Alasannya adalah :
1. Wanita selalu ingin berbagi.
2. Wanita selalu mengeluarkan air mata sebagai mekanisme penanggulangan stres.
3. Wanita suka berpelukan sehingga mengaktifkan hormone bahagia dalam otaknya.
Sehingga meskipun mudah stress, wanita cenderung lebih cepat pulih daripada lelaki.
Meskipun demikian, stress akan menimbulkan akibat buruk pada system imun
yang menyebabkannya menjadi rentan terhadap penyakit infeksi dan
penyakit degeneratif (penyakit jantung pembuluh darah,diabetes dan
kanker ).
Jika kita lihat stress secara positif, pada dasarnya stress dalam hidup adalah ujian.
Allah Swt menjadikan kehidupan sebagai ajang uji kompetensi manusia mana yang sungguh-sungguh bertakwa dan mencintai-Nya.
Apabila ujian itu kemudian dapat kita maknai, nilainya akan berubah
menjadi bagian dari proses ibadah. Bukankah golongan jin dan manusia
diciptakan Allah Swt semata-mata hanya untuk beribadah kepada-Nya?
I HOPE CANCER is not in MY DNA
Ada dua kanker yang dikenal sebagai “pembunuh” utama wanita, yaitu
kanker leher rahim dan kanker payudara. DNA kita tidak akan optimal
mengekspresikan kecantikannya jika kita mengalami kanker salah satu atau
keduanya.
Naudzubillah min dzalik.
KANKER LEHER RAHIM
Kanker leher rahim (kanker serviks) adalah kanker yang terjadi pada
serviks uterus, suatu daerah pada organ reproduksi wanita yang merupakan
pintu masuk kearah rahim.
Salah satu factor penyebabnya adalah virus HPV (human papilloma virus).
Virus ini dapat masuk dan memicu jika kita mengundangnya dengan beberapa aktivitas yang beresiko tinggi.
Hal itulah yang dapat menjadi jalan masuk ataupun memicu pertumbuhan sel-sel kanker.
Meskipun saat ini sudah terdapat vaksin untuk mencegah infeksi HPV
khususnya tipe 16 dan 18 (yang diperkirakan menjadi penyebab 70 persen
kasus kanker serviks di Asia) tetapi bukan berarti kita boleh bebas dan
santai karena lebih baik mencegah daripada mengobati karena resiko
kanker serviks adalah kematian.
Selain melakukan tindakan preventif dengan menghindari factor-faktor
resiko, sebaiknya kita melakukan proses pemeriksaan dini secara rutin
dan berkala.
KANKER PAYUDARA
Kanker payudara adalah tumor ganas yang tumbuh di dalam jaringan payudara.
Penyebab dan pemicu kanker payudara hingga saat ini masih belum diketahui secara pasti.
Namun terdapat bahan-bahan yang diduga sebagai pemicu kanker atau juga sering disebut sebagai zat karsinogen.
Bahan-bahan yang masuk dalam kelompok karsinogen diantaranya :
1. Senyawa kimia, seperti aflatoksin B1
2. Faktor fisik, seperti radiasi matahari, sinar X dan nuklir.
3. Virus
4. Iritasi kronis dan inflamasi kronis
5. Kelemahan genetic sel-sel tubuh.
Faktor resiko dan penyebab kanker payudara juga banyak dikaitkan dengan
gaya hidup dan perilaku seorang wanita, diantaranya adalah : Diet tinggi
lemak, radiasi elektromagnetik, tidak pernah melahirkan, menopause
yang tertunda, pemakaian pil KB, obesitas pasca menopause dan lain-lain.
Cara preventif paling efektif adalah melakukan pemeriksaan payudara
sendiri (sadari) secara rutin. Pemerksaan ini dilakukan untuk
mendeteksi adanya benjolan (tumor), lesi atau borok kecil, rasa nyeri
dan keluarnya cairan abnormal dari putting susu.
Jika kita menjumpai gejala dan tanda-tanda yang tidak lazim, sebaiknya
segera menghubungi petugas kesehatan yang berkompeten untuk melakukan
pemeriksaan lebih lanjut. Penemuan secara dini kasus-kasus kanker adalah
kunci untuk kesuksesan proses terapi.
Ayo peduli dan jadilah wanita yang cantik dan sehat seutuhnya.
BEAUTIFULLY ME
HEALTHY SKIN
Elastisitas (kekencangan) dan kehalusan kulit sebenarnya lebih
ditentukan oleh lapisan dermis yang kaya akan sel-sel fibroblast dan
matriks interseluler bernama kolagen serta serat elastin. Kolagen
terbentuk dari struktur prokolagen yang diproduksi dengan panduan DNA
dan aktivitas sel fibroblast.
Jika usia seorang wanita bertambah maka proses produksi prokolagen akan semakin berkurang.
Kondisi serupa juga terjadi pada saat asupan zat gizi tidak sesuai
dengan kebutuhan kulit. Faktor lain yang juga berpengaruh adalah paparan
factor eksternal seperti radiasi sinar ultra violet (UV), penggunaan
komestika dan obat-obatan yang kurang tepat, serta cemaran zat kimia
dari lingkungan.
Kondisi psikologis seseorang juga mempengaruhi kesehatan dan kekencangan
kulit seorang wanita. Stres mengakibatkan populasi bakteri atau flora
normal kulit berkurang populasinya. Padahal bakteri baik inilah yang
menjaga lingkungan kimiawi kulit serta mencegah datangnya mikroorganisme
yang dapat mengakibatkan munculnya radang kulit atau jerawat.
Kulit adalah organ tubuh yang terbesar. Fungsi kulit antara lain :
• Proteksi terhadap bakteri pathogen dan cedera factor eksternal.
• Mempertahankan homeostatis atau keseimbangan tubuh.
• Pencegah masuknya mikroorganisme dan proteksi terhadap abrasi dan sinar ultraviolet.
• Berfungsi sebagai organ perasa.
• Mengatur atau meregulasi temperature.
• Berperan dalam proses ekskresi ; garam, air dan sisa metabolisme organic.
• Berperan dalam proses metabolisme.
• Mengubah kolekalsiferol ataub provitamin D3 menjadi vitamin D.
Oleh karena itu, kesehatan dan kecantikan kulit amat bergantung pada
seberapa dalam pengetahuan kita terhadap fitrah kulit sebagai karunia
Allah Swt yang sangat berharga.
Untuk itu metoda mempercantik diri melalui proses make-up harus mengedepankan konsep mengembalikan fitrah kulit.
BEAUTIFUL SKIN
Mendapatkan kulit yang sehat dan cantik sebenarnya tidak sulit.
Yang utama adalah dengan membenahi gaya hidup.
Mulailah memilih makanan sehat, yakni dengan memperbanyak porsi sayur
dan buah, banyak minum air putih, mengurangi makanan berlemak dan
berkolesterol tinggi.
Kulit yang sehat karena rajin dirawat akan menjadi factor utama penentu kecantikan.
Kulit yang sehat akan terlihat berseri meski tanpa make-up.
Kulit juga merefleksikan kesehatan seseorang.
Kesehatan kulit mencerminkan kesehatan emosi dan kesehatan organ lainnya.
GOOD FASHION GOOD ATTITUDE
Ada banyak jenis bahan pakaian seperti katun, polyester, nilon wool,
sutera sampai jenis campuran . Tetapi hal terpenting yang harus
dicermati bukan hanya sekedar jenis dan asal bahan, melainkan interaksi
antara bahan dan tubuh pemakai.
Interaksi yang menimbulkan ketidaknyamanan akan memberikan dampak
psikologis yang berkelanjutan, sementara bahan pakaian yang nyaman akan
menimbulkan sensasi kebahagiaan yang mewarnai akivitas harian
penggunanya.
Jadi prinsip dasar busana yang terpenting secara prioritas adalah :
syar’i indah dari segi artistic, sesuai dengan adab kesopanan dan sesuai
dengan situasi serta kondisi, nyaman dikenakan, serta menimbulkan
dampak positif secara psikologis dan kesehatan.
HEALTHY SHOES FOR YOUR BEAUTY
Pemilihan alas kaki yang kurang tepat akan membuat mood seseorang
terganggu karena kaki dan telapaknya memiliki hubungan persarafan yang
istimewa dengan sumsum tulang belakang. Bahkan beberapa saraf perasa
dari daerah kaki memiliki jalur khusus yang disebut jalur refleks.
Jalur refleks ini dipergunakan pada saat kita mengalami keadaan nyaris membahayakan, misal hampir menginjak paku atau bara api.
Sepatu dan alas kaki yang tidak tepat akan mengurangi efektifitas dan
sensitifitas system otonom saraf kaki ini. Aktivitas berjalan juga tidak
akan optimal, padahal proses jalannya manusia adalah sebuah proses yang
sangat kompleks dan melibatkan ratusan hingga ribuan system koordinasi.
Langkah kaki yang nyaman akan direspons oleh otak kecil yang pada
gilirannya akan menstimulasi daerah singulata anterior di otak besar
sebelah depan. Artinya alas kaki yang tepat bisa menjadi alat bantu belajar, meningkatkan kualitas kecerdasan , dan juga memiliki efek kesehatan.
SOUL BEAUTY
Menarik secara lahir saja tidak cukup untuk membuat seorang wanita
menjadi mempesona. Para wanita harus mengasahnya dengan melakukan
aktivitas ibadah yang mendekatkan dirinya dengan Allah Swt.
CANTIK DENGAN SHALAT
Ibadah ditujukan untuk meningkatkan kualitas qolbu, sehingga dengan
demikian berarti pula meningkatkan kualitas anatomi, fisiologi, dan
kemampuan neurologist.
Maka didalam setiap ibadah, termasuk shalat, kita senntiasa menemui
keseragaman intelektual, shalat dapat diresapi maknanya oleh siapa saja
yang meniatkannya semata karena Cinta kepada Allah, Mahabatullah.
Indikator shalat seorang wanita berhasil teramat jelas, ia akan menjadi seorang muslimah yang penuh kesabaran,
ikhlas, cerdas, cantik jasmaniah, sehat lahir batin dan senantiasa
memberikan manfaat maksimal bagi umat !
CANTIK DENGAN SHAUM
Gen amat berperan dalam mengatur produksi hormone-hormon yang menggugah
cinta kepada Allah Swt dan kepada sesama, gen berperan pula dalam
mengatur hormone-hormon yang membangkitkan ghirah/semangat/motivasi
untuk memaksimalkan ikhtiar, gen pula yang bertanggungjawab untuk
mengatur respons adaptif/kepekaan terhadap perubahan dan menstimulasi
kecerdasan serta kebijaksanaan.
Jika manusia berawal dari nuftah yang hina maka gen adalah alaqah yang sarat potensi.
Gen kita dapat menjadi gen yang lembut dan bersifat social jika kita melatihnya.
Shalat dan shaum adalah latihan yang terbaik bagi gen kita sehingga
secara refleks respons dari gen kita di setiap detik kehidupan akan
mendorong kita untuk semata berbuat kebaikan dijalan Allah Swt.
CANTIK DENGAN ZAKAT DAN SEDEKAH
Dengan zakat dan sedekah kita dilatih untuk senantiasa mengurangi rasa
kepemilikan yang absolute (rasa kepemilikan yang nyaris tak terbatas
yang sesungguhnya adalah beban yang sangat memberatkan jiwa manusia).
Dengan berbagi pula kita diajak untuk mengaktifkan jalur empati di otak kita.
Jalur itu teridentifikasi sebagai jalur yang membangkitkan sekaligus
dibangkitkan oleh hormone-hormon cinta (oksitosin, dopamine, dan
serotonin)
Maka saling berbagi, saling menyayangi dan saling mengingatkan bukan
saja akan mampu mengurangi kecemasan dan kemungkinan depresi, melainkan
juga akan mampu menghadirkan kebahagiaan dan hangatnya cinta di benak
kita.
CANTIK DENGAN BERHAJI
Kaki mungil Ismail adalah tempat Allah mengijabah doa ibunya.
Sepak lembut kaki Ismail tak ubahnya sebagaimana anggukan mantap ibunya,
ekspresi sederhana yang mewakili sebuah kata bernama cinta.
Cinta pada Sang Maha Pecinta ! Air zam-zam yang mendamba menuggu disana,
sehasta saja dalamnya, tersedia hanya bagi manusia yang menempatkan
Allah diatas segala-galanya !
Suami manakah dimuka bumi ini yang dapat lebih berbahagia dibandingkan
dengan nabi Allah Ibrahim as ? Siti Hajar istrinya sungguh wanita yang
amatlah teristimewa dan anak manakah yang akan dapat lebih bangga
dibandingkan dengan nabi Allah Ismail as ? Yang dalam legam kulit ibunya
tersimpan berjuta nilai kecantikan surgawi !
CREATIVITY is in MY DNA
Wanita dengan segala aspek kehidupannya dituntut untuk berkreasi lebih
dan kreatif dalam semua hal yang berkaitan dengan kehidupannya.
Sejak dari mulai diet, menjadi pedagang, menyiasati uang belanja, berfikir, berbagi dan banyak hal lainnya.
Karena itu kreativitasnya harus dididik sejak dini agar wanita dengan
cerdik dapat mencari solusi di setiap kesulitan yang menghadang.
CREATIVE DIET
Dua jenis kenikmatan yang sering dilupakan adalah nikmat kesehatan dan waktu luang.
Pentingnya sehat baru terasa ketika kita sakit.
Sehingga dalam kehidupan sehari-hari, hal yang termudah dan tersulit
adalah menjaga kesehatan dengan cara memperhatikan asupan makan dan
minum.
Padahal dengan cara itulah stamina kita akan terjaga. Dan itu membutuhkan kesadaran dan ketaatan yang tinggi.
Karena untuk menjadi sehat, kita harus mengonsumsi makanan yang kurang menggugah selera.
Padahal setiap jenis makanan memiliki keistimewaannya sendiri-sendiri
dan khasiat untuk menjadikan kesehatan kita lebih prima., membuat otak
lebih powerful dalam melakukan pekerjaannya dan membuat tubuh kita
menjadi kuat dan bertenaga.
CREATIVE COOKING
Kepandaian meracik, memadukan dan mengoptimalkan fungsi serta potensi
dari setiap bahan makanan amat bermanfaat sebagai alternative solusi
pada berbagai keadaan tertentu. Pada anak atau remaja bahkan dewasa yang
kerap mengalami kondisi terdisosiasi, halusinasi ataupun sedang dalam
keadaan depresi, kondisi mentalnya bisa diperbaiki melalui pemilihan
nutrisi yang tepat.
CREATIVE ENTREPRENEUR
Knowledge is power !
Jika kita pandai mengolah informasi yang kita peroleh dari berbagai sumber, itu adalah modal bagi kita.
Contoh yang terkenal adalah The Body Shop, dengan modal tekad dan kerja
keras serta kepedulian yang kuat terhadap isu lingkungan dan kesehatan,
Anita Roddick dan teman-temannya berhasil mengembangkan produk kosmetik
berteknologi rendah, harga murah dan kemasan serta iklan yang pas-pasan.
Nilai tambah produknya adalah bahan bakunya murni bahan alam nabati yang
dapat diperbaharui dan didaur ulang (renewable dan recycle).
Nilai tambah berikutnya adalah pertimbangan kesehatan tentang manfaat
bahan alam yang tidak bersifat iritatif maupun menimbulkan reaksi
penolakan tubuh seperti alergi.
Yang jangan sampai dilupakan adalah mereka mengawalinya dengan konsep berjamaah !
Kini jangan ditanya, The Body Shop, iklan dan gerainya ada dimana-mana
dan harganya sudah tidak murah karena pasar sudah berpaling dan berpihak
kepada mereka yang salehah ! Menjaga kelestarian alam, membantu
kesehatan, dan mengoptimalkan fitrah potensi di dalam diri mereka
masing-masing.
CREATIVE TECHNOLOGY
Kemajuan ilmu pengetahuan kini telah mendobrak berbagai
ketidakmungkinan. Jika dahulu masalah jarak atau perbedaan bentang
geografis seolah menjadi factor yang tidak bisa ditawar, maka kini
dengan pencapaian kemajuan teknologi, dunia seolah mengkerut.
Ilmu dapat diperoleh dengan gratis dan relative mudah.
Transparansi dan objectivitas menjadi ciri di era yang serba terbuka
ini. Konsep perdagangan ala Rasulullah saw yang begitu jujur dan
berkeadilan sudah semakin dekat untuk diwujudkan di berbagai belahan
dunia. Adanya jejaring internet dan semakin terjangkaunya biaya
telekomunikasi membuat setiap orang memperoleh akses informasi.
Tetapi kemajuan teknologi mengharuskan kita berfikir kreatif, arif dan
bijak dalam memanfaatkannya. Jangan jadikan SMS sekedar alat gibah
berteknologi tinggi atau chatting alat penyebar fitnah global dan
jejaring social hanya menjadi ajang bertukar obrolan yang tidak penting
dan kurang bermanfaat.
Semua fasilitas itu sebagaimana makhluk Allah lainnya, senantiasa
memiliki dua sisi yang berbeda. Ada sisi positif, dan tentu ada pula
sisi negative.
CREATIVE CONNECTING & MARKETING
Maraknya fenomena Facebook belakangan ini sesungguhnya memiliki dampak positif yang besar bagi mereka yang berfikir positif.
Jika sebagian besar pengguna setia adalah mereka yang sekadar ingin
bersosialisasi dan memperluas jaringan komunikasi. Maka bagi mereka yang
cantik pola berfikirnya potensi ini dapat dikembangkan sebagai platform
pendidikan dan bisnis yang konstruktif.
Jika ingin beribadah dan berbisnis di jalan Allah, selain produk harus
memenuhi kaidah halalan thoyiban, maka harus pula memiliki nilai tambah.
Konsep nilai tambah ini bisa berupa ilmu yang menyertai produk (product knowledge).
THINK ! SPECIAL INFORMATION for SPECIAL DNA
THINK FRUITS & VEGETABLES COLOR !
Kanker merupakan penyakit tidak menular yang berawal dari perubahan
materi genetika atau DNA yang ada pada sel normal dan menghasilkan sel
yang tidak sama lagi dengan induknya. Tetapi kanker bukanlah penyakit
yang tidak dapat dicegah.
Kanker dapat dicegah dengan gaya hidup yang sehat.
Salah satu caranya adalah dengan mengkonsumsi sayur dan buah-buahan yang banyak mengandung antioksidan.
THINK FISH
Ikan adalah sumber zat gizi yang teramat kaya dengan kandungan protein,
asam lemak dan juga berbagai mineral yang bermanfaat bagi kesehatan
manusia.
Percepatan perbaikan generasi Jepang diduga terkait dengan pola makan
mereka yang didominasi oleh ikan dan produk laut lainnya. Saat ini
bangsa Jepang tercatat sebagai pengkonsumsi ikan terbanyak didunia
sekitar 110 kg/kapita/tahun.
Untuk menyiasati berbagai kendala dalam proses pengolahan ikan, berbagai
budaya kuliner mengembangkan cara-cara pengawetan yang diharapkan tidak
saja membuat ikan dan produk olahannya tahan lama, tetapi juga mampu
mempertahankan kandungan gizinya. Bahkan beberapa budaya kuliner
berhasil memberi nilai tambah bagi bahan utamanya.
THINK FOOD CONTAMINATION !
Makanan yang sesungguhnya sehat dan mengandung nutisi bernilai tinggi justru dapat mendatangkan kemudharatan.
Karena itu selain harus cermat dan pandai dalam memilih produk pangan.
Kita juga harus mulai mengembangkan pola hidup sehat dengan mengedepankan menu-menu yang kaya akan probiotik.
Probiotik adalah makanan yang “dibutuhkan” oleh bakteri baik yang
menjaga system imun kita. Jenis makanan itu antara lain yang mengandung
fruktooligosakarida (FOS) dan galaktooligosakarida (GOS).
Dalam bahan-bahan makanan alamiah, probiotik bisa didapati pada susu
segar bebas kontaminasi, pisang, kacang-kacangan, biji-bijian (misalnya
kenari), dan madu.
THINK SPORT
Tidak ada yang menyangkal bahwa olahraga akan membuat tubuh sehat.
Semakin sering kita berolahraga, sebenarnya semakin besar peluang kita
untuk terhindar dari penyakit kronis. Jika kita peduli pada kesehatan,
mulailah sediakan waktu untuk berolahraga !
Apabila kita berolahraga tetapi belum mencapai zona latihan, maka
kemungkinan yang didapatkan hanyalah dehidrasi dan kelelahan. Sebaliknya
apabila olah raga kita melampaui zona latihan, dikhawatirkan dapat
terjadi penumpukan asam laktat (zona aanaerobik) yang justru menimbulkan
gangguan metabolic dan merubah derajat keasaman darah.
THINK SMART
Masalah terbesar yang dapat teridentifikasi dari pola konsumsi yang
didominasi oleh jenis makanan siap saji adalah diversitas makanan (
makanan yang dikonsumsi menjadi tidak beragam).
Ketidakberagaman makanan ini membuat adanya kekurang asupan beberapa zat gizi yang diperlukan tubuh, missal asam amino.
Contoh yang banyak dijumpai adalah berkurangnya asupan protein dan karbohidrat akan mengurangi asupan asam amino triptofan.
Asam amino yang satu ini merupakan bahan dasar pembentukan zat kimia epnghubung otak ( neurotransmitter) yang bernama serotonin
Padahal serotonin memiliki peran yang sangat penting yaitu mengendalikan emosi seseorang.
DNA dan WANITA
DNA berfungsi memberikan wanita kecantikan lahir dan batin serta
kesehatan lahir dan batin. Tetapi kualitas DNA sesungguhnya amat
tergantung pada kualitas lingkungan.
Semakin maju teknologi penunjang kehidupan maka semakin tinggi pula
resiko yang menerpa DNA kita. Salah satu unsur atomic dan molekuler tak
kasat mata yang kini kerap dicermati oleh para ilmuwan kesehatan
masyarakat adalah ion positif dan negative.
Keberadaan ion positif yang tinggi di udara perkotaan antara lain
disebabkan oleh tingginya tingkat polusi dan maraknya penggunaan
alat-alat yang memproduksi emisi elektromagnetik.
Dampak kesehatan dari terakumulasinya ion positif diduga memicu
munculnya gejala psikologis depresif, sementara hasil penelitian
lainnya menunjukkan adanya korelasi positif antara ion negative dengan
modulasi neurotransmitter yang mempengaruhi kebugaran psikologis
seseorang.
Pengetahuan mengenai perkembangan manusia adalah mungkin hanya jika manusia itu merupakan bagian dari dunia atau produk dunia.
Namun ini tidak terjadi jika ia berbeda dari alam, manusia adalah makhluk didalamnya, jika dia adalah suatu kepribadian.
Karena pada hakekatnya pertumbuhan dan peerkembangan manusia bukan hanya
sekedar hasil penjumlahan fungsi-fungsi biologi dan psikologi
sebagaimana lukisan tidak dapat dikurangi nilainya setara dengan jumlah
cat yang digunakannya, atau puisi dengan kata-katanya.
DNA, morfologi dan psikologi ataupun neurosains terkadang hanya
menggambarkan bagian luar dari wanita. Padahal wanita bukan sejumlah
atau beberapa materi pembangunnya. Wanita lebih seperti sebuah lukisan,
sebuah masjid atau sebuah puisi.
"Woman is more than all the essence together can say about her"