Tips Berbuka Puasa Sehat (by Fania Surya)


Postingan kali ini merupakan Guest Post dari blogger Fania Surya. Blogger yang satu ini seringkali menulis curhat dan artikel-artikel di blognya tentang lifestyle mulai dari kecantikan( beauty), pola hidup sehat, travelling, teknologi, kesehatan dan keseharian di blognya 

https://www.faniasurya.com.

Tak hanya ngeblog saja, Fania juga seorang youtuber. Hobinya juga ngecraft dan gambar. Nah, untuk tahu lebih lanjut tentang Fania Surya bisa langsung cek and ricek di sosial medianya: 


IG : https://www.instagram.com


Twitter: https://www.twitter.com/fania_surya

 


source: freepik.com

Bulan Ramadhan kali ini adalah bulan Ramadhan yang berbeda dari tahun sebelumnya karena kita semua diharuskan berbuka puasa dan sahur di rumah aja. Masa pandemi Covid 19 belum berakhir. Tapi kita tetap harus waspada dan mengikuti rules yang dijalankan oleh pemerintah.

 Berpola hidup sehat dengan cara berbuka puasa sehat adalah hal yang perlu kita lakukan di saat-saat genting seperti ini. Walaupun sebenarnya sebelum pandemi kita pun tidak perlu mengubah kebiasaan hidup sehat. Hidup sehat itu perlu. Demi keberlangsungan hidup kita ke depannya dan demi kesehatan sel-sel yang ada dalam tubuh kita sehingga kita tidak mudah terserang penyakit.

Nah, seringkali kan kalau kita mau berbuka puasa, serasa kalap mata. Semua makanan yang dipandang oleh mata dibeli dan ingin dimakan semuanya saat bebukka puasa nanti. Padahal setelah berbuka puasa itu, makan sedikit saja sudah cukup dan tidak perlu semua makanan disantap. Kebiasaan inilah yang seharusnya kita kurangi dan hindari.

Justru selama bulan puasa ini, hidup sehat tetap dijalani terutama dalam berbuka puasa. Berikut adalah beberapa tips berbuka puasa sehat yang bisa kita lakukan:

 

1.  Masak makanan sendiri.

Berhubung di rumah aja, usahakan masak sendiri menu berbuka puasa. Kita bisa beli bahan-bahannya di pasar atau di warung tetangga yang buka. Bisa juga membeli stok makanan mentah untuk satu minggu dan letakkan di dalam kulkas. Untuk lauk-pauk mentah terlebih dahulu dibersihkan baru dibumbui dan letakkan di bagian freezer. Begitu juga dengan sayuran dan bumbu-bumbu terlebih dahulu dibersihkan dan letakkan dalam wadah baru dimasukkan kulkas.

 Untuk masak makanan sendiri sebenarnya gampang. Kalau tidak bisa masak, banyak video-video dan artikel resep masakan yang bisa kamu searching di youtube dan google. Catat terlebih dahulu resepnya baru persiapkan bahannya. Kalau nanti sudah terbiasa masak sendiri, lama-lama juga bakalan bisa masak.

Memgapa disarankan masak sendiri di rumah? Selain lebih sehat karena kita tahu sendiri bahan-bahan apa yang kita masukkan dalam masakan yang kita buat juga akan terasa lebih hemat di kantong. Terutama kalau anggota keluarganya banyak. Lebih hemat pengeluaran. Lumayan kan.

Masak makanan sendiri untuk buka puasa pun bisa memperkirakan rasanya dan usahakan tidak menggunakan micin atau pengawet makanan supaya lebih sehat.

2. Awali dengan berdoa buka puasa

 Setiap kali berbuka puasa, jangan lupa berdoa karena doa adalah sunah buka puasa. Kita berdoa buka puasa sebagai bentuk upaya untuk mensyukuri ibadah puasa yang telah kita jalankan selama ini. Rasa syukur yang besar karena kuat dan mampu menahan nafsu untuk tidak makan dan minum mulai dari waktu sahur sampai berbuka. Selain itu tidak melakukan hal-hal yang membatalkan puasa.

Manfaat berdoa puasa sebagai cara untuk memotivasi diri kita supaya bisa meningkatkan ibadah dan juga amal sholeh. Kelelahan dalam beribadah menjalankan puasa akan hilang dan kita akan mendapatkan pahala yang kekal.

 Berdoa berbuka puasa bisa dilakukan dengan dengan dua cara yaitu bisa dengan berbahasa Indonesia maupun berbahasa Arab. Kedua cara terlebih sama saja karena Allah pasti akan paham apa yang dikerjakan oleh makhlukNya.

 

source: freepik.com

3. Minum segelas air putih.

Awali buka puasa dengan minum segelas air putih. Lebih baik minum air putih yang hangat karena untuk mengganti tubuh yang kehilangan air selama berpuasa. Dengan minum air putih hangat, membuat percernaan dalam tubuh tidak kaget saat berbuka puasa mencerna makanan.  Minum air putih hangat bisa mengaktifkan dan menenangkan pencernaan dalam tubuh. Air mampu menjadi pelumas bagi pencernaan supaya tetap bekerja dengan baik dan mengolah makanan dengan benar. Selain itu juga untuk mengatasi dehidrasi dalam tubuh. Berbuka puasa jadi lebih nyaman dan lancar.

 Minum air putih terlebih dahulu lebih sehat daripada minum minuman berwarna semisal kopi, teh, sirup, susu atau lainnya. Minum air putih hangat seringkali aku lakukan bahkan setiap hari saat berbuka puasa. Seringkali aku tambahi dengan perasan jeruk nipis. Mengapa aku suka minum air hangat perasan jeruk nipis? Yang utama untuk menjaga daya tahan tubuh setelah seharian berpuasa. Jeruk nipis juga membantu mengeluarkan kerak-kerak yang ada dalam pencernaan kita dan bisa menghindarkan kita dari flu dan batuk. Hal ini sudah aku buktikan dengan sendirinya karena sudah bertahun-tahun aku lakukan. Minum air perasan jeruk nipis ini sebaiknya dilakukan sebelum kita makan makanan apapun.

4.Makan buah-buahan.

Nah, buah-buahan ini penting banget lo untuk awalan berbuka puasa. Banyak buah-buahan yang bisa kita makan dan dengan mudah pun bisa kita beli di pasar atau supermarket. Supaya tidak terlalu mahal, belilah buah-buahan yang musimam. Kalau masih sanggup membeli buah-buahan yang lumayan mahal boleh saja sih.

Buka puasa dengan buah-buahan usahakan jangan dicampur dengan bahan lain yang berpengawet misal susu, sirup atau sejenisnya. Hal ini dilakukan supaya vitamin dan mineral dalam buah-buahan bisa lebih terserap dengan baik tanpa campuran bahan lain. Makan buah-buahan pun usahakan dimakan sebelum berbuka puasa makan makanan besar alias nasi dan lauk-pauk.

Makan buah-buahan bisa dilakukan dengan dua cara yaitu, dimakan langsung dengan cara dipotong-potong ataupun bisa dengan cara di jus pakai juicer atau blender. Buat yang nggak suka buah-buahan, cara ngejus adalah cara yang bisa dilakukan. Sehingga tubuh kita bisa tercukupi oleh kandungan vitamin dan mineral dalam buah.

5. Beri jeda sebelum makan besar.

Setelah berbuka puasa dengan makanan yang ringan diatas seperti air putih dan buah, berilah jeda sedikit supaya makanan tersebut terserap dengan baik oleh tubuh. Setengah jam sudah cukup untuk jeda yang diberikan. Dalam melakukan jeda ini, kita bisa shalat maghrib terlebih dahulu dan mengaji. Baru setelah itu kita bisa melakukan makan besar dengan nasi. Bisa juga sambil makan takjil yang sudah ada.

6. Makan secukupnya.

Seperti yang aku katakan sebelumnya, biasanya kita akan kalap mata sebelum waktunya berbuka puasa. Semua makanan yang ada di depan mata rasanya ingin dibeli dan dimakan kan? Nah, sebaiknya kita hentikan kebiasaan ini karena kurang baik. Biiasanya kalau berbuka puasa itu , kita hanya mampu makan makanan yang sedikit. Sehingga ada beberapa makanan yang nggak termakan. Hal ini sangat mubazir kan.

Saat makan besar ketika buka puasa, usahakan makan dengan cukup dan tidak berlebihan. Jangan semua-semua makanan yang ada dimakan bikin kita kekenyangan. Kebayang nggak sih pencernaan kita akan terasa sulit untuk mencerna makanan yang terus ditumpuk dan ditumpuk. Butuh berapa lama tuh untuk mencernanya. Selain itu, makan langsung banyak makanan membuat percenaan kita kaget karena seharian sudah kosong eh tiba-tiba disodorin makanan yang tiada henti dimasukkan. Kasihan lo pencernaan kita. Karena hal tersebut bisa menyebabkan beberapa gangguan dalam tubuh. Perut akan terasa sangat kekenyangan sehingga menjadi begah dan akhirnya malas melakukan aktivitas.

7. Makan dengan menu seimbang

Makanlah saat berbuka puasa dengan menu yang seimbang dan sehat.  Makan dengan makanan yang lengkap kandungan gizinya baik protein, mineral, karbohidrat,  lemak dan vitamin. Dengan menu seimbang ini tubuh kita akan tercukupi kebutuhan gizinya sehingga kita tidak mudah sakit.

sumber: freepik.com


8. Perbanyak sayuran

Seringkali kita jarang dan bahkan tidak suka dengan sayuran ya. Padahal sayang banget lo kalau tidak suka sayuran. Sayuran itu bergizi dan menyehatkan apalagi sayuran yang berwarna-warni. Misal wortel, buncis, bayam, kol, tomat dan lainnya. Usahakan waktu berbuka puasa saat makan besar dilengkapi dengan sayuran. Kalau aku biasanya sayuran yang disediakan itu banyak. Jadi untuk karbohidratnya seperti nasi cukup sedikit saja.

Bagi kamu saat berbuka puasa tidak suka sayuran, usahkan belajar untuk menyukainya mulai dari sekarang. Bisa lo sayuran tersebut diolah e3ngan beragam macam olahan sayur. Tinggal buka youtube semuanya ada di sana.

Kalau aku biasanya sayuran selain diolah untuk buka puasa juga dibuat jus atau smoothies. Rata-rata sayuran yang di jus ini mentah. Perpaduan sayuran dengan baik akan menghasilkan rasa yang unik. Tapi biasanya bagiku sesudah makan besar baru minum jus sayur. Dengan makan banyak sayuran, maka pencernaan kita akan terasa lebih baik dan mudah untuk buang air besar.

 

Nah, bagaimana nih tipsnya? Apa yang sudah kamu lakukan? Semoga bermanfaat ya.  

 

 

 

 

 

 

9 comments

  1. Wah, seru hobinya. Mantap youtuber juga 😄. Setuju banget buat tips buka puasanya. Kalau makan berlebihan, bisa bikin keram perut, kapok soalnya udah pernah ngalamin 😣

    ReplyDelete
  2. Nah ini mba, suka kalap kalau berbuka puasa. Apalagi selalu gorengan duh.. ga sehat banget yah.. beberapa hari ini juga kerasa leher sakit. Kayaknya kolesterol naik deh. Mesti terapin nih tips berbuka sehat nya. Ma kasih yah mba :)

    ReplyDelete
  3. Tips bagus juga, nih. Makasih Mbak Fania Surya dan Ambu. Berasa diingatkan kembali. Seringnya yang masih keliru suka makan gorengan kayak cireng, bala-bala, pisang goreng. Sering di sini, ya, tiap hari. Hehe ... Sayuran sih oke, tiap Hari pasti ada menu ini. Mau coba ah semua tipsnya

    ReplyDelete
  4. Kalau saya buka puasa, pakai air hangat putih, terus teh manis hangat, baru deh makan jajanan, kadang langsung makan nasi tapi bertahap :D

    Saya menghindari gorengan sih, lebih milih kue-kue pasar yang manis :D

    ReplyDelete
  5. Mba Fania Surya, aku kenal bisa dibilang tetanggaan karena Kami domisilinya di wilayah yg sama.
    Orgnya memang kreatif dan suka bikin craft, tips berbuka puasa sehatnya juga bagus untuk diterapkan terlebih di masa Pandemi seperti sekarang

    ReplyDelete
  6. Nah, jangan lupa konsumsi sayuran juga nih, biar tetap sehat dan semangat puasanyaa

    ReplyDelete
  7. Tipsnya simple tapi sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh ya..
    Patut di coba ni

    ReplyDelete
  8. Kami di sini juga minum air putih untuk membatalkan puasa, Ambu. Tapi memang bukan air putih hangat, hihihi ...

    Aku sendiri sejak dulu memang makan sedikit aja saat berbuka puasa. Perut malah nggak enak kalau diisi terlalu banyak. Nah, lapar beratnya ini baru terjadi di waktu malam, sekitar pukul 9 atau 10 gitu. Wuih, auto makan banyak jadinya, hahaha ...

    Makan buah-buahan nih masih jadi PR ke anak-anak. Mereka kurang suka. Jadi aku coba akalin dengan dijus dengan sedikit demi sedikit mengurangi takaran gula. Harapanku lama-lama nggak usah pakai gula sama sekali. Syukur-syukur mereka mau makan buah potong.

    ReplyDelete
  9. asli deh. .tahun lalu tuh saya selalu beli makanan di luar. eh tahun ini berubah drastis, bikin makanan sendiri. ternyata jauh lebih hemat loh... iyah beneran

    ReplyDelete