Pingin Hadiah Mobil? Bisa! Koleksi dulu Alfamart Medallion Star Wars





Apa sih beda Starwars dan Star Trek? Hihihi  saya banget tuh. Ngga bisa Bedain keduanya. Dan yang paling parah, awalnya ngga tau Mr Spock ada di film yang mana. Kok awalnya? Ya,  sekarang sih tau, setelah datang ke launching program  koleksi Alfamart Medallion Star Wars.

Menjelang ulang tahunnya yang ke – 18, Alfamart  memanjakan penggemar Star Wars. Bermitra dengan Disney meluncurkan koleksi Medallion Star Wars Episode I – VII. Bedanya di tahun 2016, kolektor koin yang berhasil mengumpulkan satu set lengkap akan mendapat voucher belanja Rp 5.000.000. Sedangkan jika beruntung memperoleh emas droid K-2SO, bisa langsung mendapat voucher belanja senilai Rp 500.000.

Di penghujung tahun 2017 ini, Alfamart membuat kejutan dengan hadiah utama mobil. Iya kendaraan roda empat. Caranya dengan membeli  Medallion Star Wars yang sudah bisa dibeli sejak tanggal 1 September 2017  hingga akhir Desember 2017. Harga setiap kemasan Rp 15.000 berisi 3 medallion. 

Nah yang menarik,  jika tahun lalu ada koin emas dalam Medallion Star Wars, tahun ini dalam setiap kemasannya, kolektor akan mendapat  2 medallion ditambah 1 medallion Alfamart sponsor dan lembar kertas berisi kode voucher hadiah. Hadiahnya mulai dari produk gratis, voucher belanja, barang elektronik hingga 1 unit mobil.

Dalam event ini, saya baru paham mengapa kolektor begitu fanatik, karena tidak saja meluncurkan 7 medallion limited edition, juga Medallion Star Wars begitu keren. Terbuat dari logam yang tebal dengan ukiran karakter-karakter Star Wars yang terkenal seperti Darth Vader dan Death Trooper, termasuk para pemberontak seperti Jyn Erso. Sungguh menarik bukan?
Konsep acara yang dihadirkan dalam peluncuran Medallion Star Warspun membuat setiap peserta larut dalam dunia Star Wars, film yang pertama kali keluar pada 25 Mei 1977, dan disutradarai serta ditulis oleh George Lucas. Sesuai dengan judulnya, Star Wars bercerita tentang perang yang terjadi di luar angkasa. Sebuah pasukan pemberontak mencoba untuk menghancurkan tirani The Galactic Empire. 

Nah kebayang kan perang? Karenanya pengunjung diharapkan menggunakan dress code hitam, yang malangnya entah mengapa di menit terakhir saya mengganti baju menjadi merah marun, omaigat. Untung ngga diusir, ya?

source : Sugi Siswiyanti


Dan sungguh beruntung, saya jadi tahu bedanya Star Wars dan Star Trek. Perlu banget untuk tahu kalo ngaku blogger. Nah jika Star Wars berkisah tentang perang, Star Trek tentang petualangan.

Dan masing-masing juga punya quote yang khas. 

Star Wars – “May the force be with you”

Semacam good luck-nya dunia Star Wars. Awalnya diucapin antara sesama Jedi dan orang-orang yang percaya kekuatan The Force, tapi lama kelamaan menjadi ucapan umum bagi semua khalayak.

Star Trek – “Live long and prosper”

Merupakan salam khas dari Mr. Spock, yang diomongin sambil melakukan Vulcan Salute. Vulcan Salute itu adalah salam khas dari bangsa Vulcan untuk pertemuan dan perpisahan. 

Nah kembali ke dunia nyata, petualangan memperoleh Medallion Star Wars pastinya menyenangkan dan menegangkan. Mirip petualangan dengan lightsaber dan kekuatan “force”, antara si baik yang berbaju p[utih dan si jahat yang berbaju hitam. Walau penokohan hitam putih sendiri menjadi rancu karena setiap tokoh memiliki penggemar. 

Akhirnya film yang menurut Reuters adalah The Godfather dari film-film fiksi ilmiah hadir dalam keseharian penggemarnya dalam bentuk koin yang berkualitas tinggi yang layak dikoleksi, terlebih ada kemungkinan  ada tulisan 1 unit mobil dalam kemasan yang Anda beli. Ya, siapa tahu :)

source:  Sugi Siswiyanti
 

2 comments